KOMPAS.com - Pantai Tirtayasa terletak di Gang Harnas, Dusun Way Tataan, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Teluk Betung Timur, Bandar Lampung.
Pantai Tirtayasa berada pada garis pantai yang sama dengan Pantai Mutun, Pantai Queen Artha, Pantai Sari Ringgung, hingga Pantai Kelapa Rapat.
Kawasan pantai yang menghadap Teluk Lampung ini masih alami karena belum banyak tersentuh pembangunan pelengkap wisata.
Pantai Tirtayasan masih tergolong sepi bahkan terasa pantai milik pribadi.
Sehingga, pantai merupakan tempat yang cocok untuk mencari ketenangan.
Pantai berpasir putih tersebut memiliki ombak yang tidak terlalu besar bahkan cenderung tenang. Sejauh mata memandang akan terlihat lautan berwarna biru.
Baca juga: Pantai Sari Ringgung: Daya Tarik, Harga Tiket, Jam Buka, dan Rute
Sepanjang bibir pantai terdapat pondok yang dibangun masyarakat setempat.
Sayangnya saat air laut pasang, pondok akan ikut terendam air laut. Padahal saat pondok dibangun, permukaan air laut masih jauh dari pondok.
Ada sejumlah aktivitas Pantai Tirtayasa yang dapat dinikmati oleh pengunjung, yaitu:
Pantai Tirtayasa memiliki ombak yang cenderung tenang sehingga dapat digunakan untuk berenang orang dewasa maupun anak-anak. Tersedia penyewaan ban dari penduduk setempat.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.