KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Seorang bocah berinisial AH tewas terlindas setelah mengadang truk di pintu keluar atau exit Tol Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kapolsek Gunung Putri, Kompol Bayu Tri Nugraha Hidayat mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (14/1/2023) sore pukul 15.00 WIB.
"Betul, itu adalah korban laka lantas, TKP di underpass exit tol Gunung Putri," ujar Bayu saat dihubungi, Minggu (15/1/2023).
Bayu menjelaskan, mulanya AH bersama teman-temannya mendatangi lokasi kejadian untuk mengadang truk pada Sabtu (14/1/2023) sore.
Mereka diduga melakukan aksi tersebut untuk membuat konten.
Sejumlah remaja tersebut kemudian mengadang truk yang melaju dari arah exit tol Gunung Putri menuju ke arah Nambo.
Namun saat memberhentikan truk secara paksa, korban AH tertabrak dan tewas di lokasi kejadian.
"Anak itu bersama temannya menghentikan truk secara paksa dan akhirnya tertabrak," ungkapnya.
Bayu mengatakan bahwa usai kejadian tersebut jenazah korban langsung dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit (RS) MH Thamrin Cileungsi.
Hingga kini polisi masih menyelidiki kasus tersebut dengan memeriksa sejumlah saksi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.