Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan 2 Hari, Puluhan Rumah di Baubau Kembali Diterjang Banjir

Kompas.com - 24/06/2022, 15:41 WIB
Defriatno Neke,
Khairina

Tim Redaksi

 

BAUBAU, KOMPAS.com - Banjir kembali menerjang puluhan rumah warga di kelurahan Waliabuku dan Kelurahan Karing-karing, Kecamatan Bungi, Kota Baubau, Jumat (24/6/2022)pagi.

Banjir ini disebabkan meluapnya aliran sungai di sekitar persawahan akibat tingginya curah hujan selama dua hari.

"Hujan sejak subuh, jam 3 subuh. Saya bangun kaget melihat ada ayam sudah masuk dalam rumah. Saat turun dari ranjang, air sudah masuk dalam rumah," kata seorang warga, Ahmad Haris, Jumat (24/6/2022).

Baca juga: Dua Petani Lansia di Baubau Terjebak Banjir di Tengah Area Persawahan

Ahmad mengaku telah menyelamatkan barang-barangnya dari dalam rumah dan membawa anggota keluarganya ke tempat yang lebih aman.

"Air terendam sekitar 1 meter, di sekitar sini ada sekitar 10 rumah yang banjir," ujar Ahmad.

Sementara itu, terlihat anggota BPBD Kota Baubau yang datang ke lokasi banjir langsung menolong para lansia yang masih berada dalam rumah.

Selain itu, anggota BPBD dan juga aparat kepolisian turut membantu warga menyelamatkan barang-barangnya ke tempat yang lebih aman.

Banjir juga kembali merendam ratusan hektar sawah yang berada di Kelurahan Karing-karing dan merendam tempat usaha restoran makanan yang berada di dekat persawahan.

"Banjir ini yang terparah. Selama saya tinggal di sini, ini yang paling parah," ucap seorang warga lain, Wati.

Baca juga: Banjir di Kotabaru Kalsel Surut, Petugas Bersihkan Sungai yang Tersumbat

Sementara itu, Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse datang langsung melihat lokasi banjir di Kelurahan Waliabuku.

"Saat ini masih mengumpulkan data, hanya ada tiga kelurahan yang terendam banjir semua dinas turun pemberangkatan. Kami lagi berupaya membantu satu orang warga," kata Monianse.

Saat ini terlihat Dinas Sosial Kota Baubau sedang mendata warga yang menjadi korban bencana banjir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Regional
3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

Regional
Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Regional
Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Regional
Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Regional
Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Regional
Telan Anggaran Rp 6,79 Miliar, Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang-Demak Dikebut

Telan Anggaran Rp 6,79 Miliar, Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang-Demak Dikebut

Regional
5 Orang Diperiksa, Penemuan Pria Berlumpur dan Tangan Terikat di Sungai Semarang Masih Misteri

5 Orang Diperiksa, Penemuan Pria Berlumpur dan Tangan Terikat di Sungai Semarang Masih Misteri

Regional
Rumah Terancam Disita Bank, Korban Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Donasi

Rumah Terancam Disita Bank, Korban Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Donasi

Regional
Cerobong Asap Terbakar, Pabrik Tahu di Kabupaten Semarang Ludes Dilalap Api

Cerobong Asap Terbakar, Pabrik Tahu di Kabupaten Semarang Ludes Dilalap Api

Regional
Pendaftaran PPS 301 Desa di Magelang Diperpanjang, Apa Penyebabnya?

Pendaftaran PPS 301 Desa di Magelang Diperpanjang, Apa Penyebabnya?

Regional
Kaesang Pangarep Tergetkan PSI Menang di Pilkada Solo

Kaesang Pangarep Tergetkan PSI Menang di Pilkada Solo

Regional
4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

Regional
Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Regional
Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com