Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenazah Burhanudin Ditemukan 2 Mil dari Lokasinya Menyelam untuk Melepas Tali Baling-baling Kapal

Kompas.com - 19/06/2022, 11:31 WIB
Elhadif Putra,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BINTAN, KOMPAS.com - Burhanudin, pria yang dinyatakan hilang setelah menyelam di perairan Kampung Mentigi, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau akhirnya ditemukan, Sabtu (18/6/2022) siang.

Sayangnya ketika ditemukan Burhanudin sudah tidak bernyawa lagi.

Jenazah Burhanudin dijumpai mengapung di perairan Pulau Buwau, atau berjarak sekitar 2 mil dari lokasi Ia terakhir menyelam.

Kasat Polairud Polres Bintan, AKP Syamsurizal mengatakan tubuh Burhanudin terbawa arus laut, sehingga ditemukan cukup jauh.

Baca juga: Menyelam untuk Lepaskan Tali yang Membelit Baling-baling Kapal, Pria di Bintan Tenggelam

"Jenazahnya ditemukan sekira pukul 13.30 WIB di perairan Pulau Buwau, 2 mil dari lokasi awal," kata Syamsurizal, Sabtu sore.

Syamsurizal menduga Burhanudin lemas saat menyelam, hingga membuatnya tenggelam.

Selanjutnya petugas mengevakuasi jenazah Burhanudin ke tempat tinggalnya di Kampung Mentigi.

Diketahui Burhanudin hilang tenggelam saat sedang bekerja di dermaga rakyat yang tak jauh dari Pelabuhan Kampung Mentigi, Kecamatan Bintan Utara, Kamis (16/6/2022) malam sekira pukul 21.00 WIB.

Burhanudin menyelam untuk melepaskan tali yang melilit baling-baling sebuah kapal laut atau propeller. Namun setelah itu Ia tak lagi muncul ke permukaan.

Baca juga: 23 TKI Selamat dalam Insiden Kapal Tenggelam, Komandan Lanal Batam: Ada yang Mencoba Kabur dari Petugas

"Informasi awal yang kita terima, ada kapal yang propeller-nya terlilit tali. Lalu orang yang hilang ini memeriksanya dengan menyelam, tapi dia tidak muncul lagi. Lokasinya di pelabuhan rakyat, sebelah Pelabuhan Mentigi Tanjung Uban. Kejadian sekitar pukul 9 malam," papar Kasat Polairud Polres Bintan, AKP Syamsu Rizal yang dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (17/6/2022).

Tim SAR gabungan melakukan pencarian, yaitu Polairud Polres Bintan, Basarnas, Pos Angkatan Laut, KPLP dan Babinsa setempat.

Pencarian dilakukan petugas dengan menyisiri perairan menggunakan perahu dan menyelam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com