Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggapan Gibran soal Presiden Jokowi Tak Ikuti Perkembangan Solo

Kompas.com - 27/05/2022, 10:40 WIB
Labib Zamani,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengaku selalu melaporkan perkembangan Solo kepada Presiden Jokowi.

Salah satu yang dilaporkan tersebut terkait kondisi pasar tradisional di Solo yang mulai bangkit setelah pandemi Covid-19.

Kemudian, pada kesempatan Presiden Jokowi pulang kampung ke Solo untuk menikahkan adiknya Idayati dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman, Gibran mengajak Presiden Jokowi blusukan ke pasar-pasar tradisional.

"Perkembangannya selalu kita laporkan. Makanya kemarin kita ajak (Presiden Jokowi blusukan) ke pasar-pasar yang belum tersentuh," kata Gibran, saat ditemui dalam acara mider praja di Solo, Jawa Tengah, pada Jumat (27/5/2022).

Baca juga: Momen Ganjar Pranowo Temani Warga Buka Amplop Bantuan Saat Blusukan Bareng Jokowi di Solo

Gibran menyampaikan, ada beberapa pasar tradisional yang menjadi lokasi blusukan Presiden Jokowi selama di Solo.

Adapun pasar yang dikunjungi itu Pasar Mojosongo, Pasar Gede, Pasar Gading dan Pasar Harjodaksino.

"Kemarin yang perlu perhatian Pasar Harjodaksino. Perlu perbaikan," ungkap putra sulung Presiden Jokowi itu.

Namun, lanjut Gibran, yang sudah terjadwal untuk perbaikan adalah Pasar Jongke Kecamatan Laweyan.

"DED baru kami bikin. Sudah waktunyalah kami bikin itu sama pasar mebel," ucap Gibran.

 

Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengaku tak mengikuti detail perkembangan Kota Solo, Jawa Tengah, selama dipimpin Gibran Rakabuming Raka, anaknya.

Lebih tepatnya soal pembangunan atau revitalisasi Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah.

"Waduh, saya enggak ngikuti. Tugas dan pekerjaan saya banyak, tanya saja pak Wali Kota (Gibran Rakabuming Raka)," kata Presiden Jokowi, saat di Balekambang, Kamis (26/5/2022).

Meskipun, revitalisasi tersebut masuk 10 pembangunan prioritas Kota Solo, Jawa Tengah, pada 2022 yang dicanangkan Gibran Rakabuming Raka.

Baca juga: Jokowi Blusukan di Solo Usai Nikahkan Adiknya, Ngobrol dengan Seniman hingga Bagi-bagi Sembako di Pasar

Adapun 10 titik prioritas pembangunan Kota Solo adalah Selter Manahan, pembangunan Masjid Raya Al Zayed, pembangunan Islamic Center, revitalisasi Technopark.

Kemudian, revitalisasi Ngarsapura dan Gatot Subroto, revitalisasi kebun binatang, revitalisasi Lokananta, revitalisasi Taman Balekambang, dan revitalisasi Sentra IKM Mebel Gilingan.

"Saya enggak ngikuti, karena yang saya ikuti 514 kabupaten, kota, dan 34 provinsi," kata kakek Jan Ethes itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sopir Bus Kecelakaan Maut di Subang Belum Diinterogasi, Polisi: Masih Sakit

Sopir Bus Kecelakaan Maut di Subang Belum Diinterogasi, Polisi: Masih Sakit

Regional
Warga Blora Temukan Bayi di Luar Rumah dengan Surat 'Jaga Anak Ini dengan Baik'

Warga Blora Temukan Bayi di Luar Rumah dengan Surat "Jaga Anak Ini dengan Baik"

Regional
Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, Gubernur Sumbar Nyaris Jadi Korban

Longsor di Sitinjau Lauik, Gubernur Sumbar Nyaris Jadi Korban

Regional
Kambing yang Dicuri Pemberian Dedi Mulyadi, Muhyani: Saya Minta Maaf

Kambing yang Dicuri Pemberian Dedi Mulyadi, Muhyani: Saya Minta Maaf

Regional
Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Regional
Gunung Ile Lewotolok NTT Alami 120 Kali Gempa Embusan dalam 6 Jam

Gunung Ile Lewotolok NTT Alami 120 Kali Gempa Embusan dalam 6 Jam

Regional
Hanya Berselang 2 Jam, Sungai Bogowonto Kembali Makan Korban Jiwa

Hanya Berselang 2 Jam, Sungai Bogowonto Kembali Makan Korban Jiwa

Regional
352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

Regional
360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

Regional
Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Regional
Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Regional
Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Regional
Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Regional
Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com