Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gadis Muda di Aceh Dikira Dilarikan Pacarnya, Orangtua Lapor Polisi, Ternyata...

Kompas.com - 16/05/2022, 16:32 WIB
Masriadi ,
Khairina

Tim Redaksi

ACEH TIMUR, KOMPAS.comViral seorang gadis muda SM (18) asal Desa Alue Mulieng, Kecamatan Simpang Ulim, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh, dilaporkan hilang bersama pacarnya, Minggu, (15/5/2022).

 

Bahkan, keluarga SM sudah melaporkan kasus itu ke Mapolres Aceh Timur, pada 14 Mei 2022. Kabar SM hilang bersama teman prianya itu mulai beredar dan viral di media sosial pada Kamis, 12 Mei 2022.

 

Kasat Reskrim Polres Aceh Timur, AKP Miftahuda Dizha Fezuono, lewat keterangan tertulisnya, Senin (16/5/2022) menyebutkan, awalnya SM dilaporkan hilang bersama teman prianya berinisial MBA.

 

“Lalu kita selidiki ke teman prianya MBA asal Aceh Tamiang. Dari MBA kita tau, SM sebenarnya tidak lari bersama dia. Namun, lari dari rumah untuk bekerja di salah satu minimarket di Kecamatan Madat, Aceh Timur,” kata AKP Dizha.

Baca juga: Viral Video Masuk Masjid Apung di Pesisir Selatan Bayar Rp 5.000, Ini Penjelasan Kadis Pariwisata

 

Mendengar keterangan MBA, polisi lalu mendatangi minimarket itu. Ternyata, SM di sana benar-benar bekerja.

 

“Lalu kita panggil orang tuanya. SM kita pertemukan bersama orangtuanya di Mapolres Aceh Timur,” sebut Dizha.

 

Dari keterangan SM diketahui, dia sengaja kabur dari rumah karena merasa terkekang dan tidak diberi bekerja. Sedangkan SM ingin mandiri secara finansial.

 

“Maka dia pergi dari rumah buat bekerja. Benar dia memang bekerja di minimarket itu. Sekarang dia sudah kita serahkan ke keluarga dan ayahnya juga kita nasehati,” terang Dizha.

Baca juga: Pelajar Kota Batu yang Videonya Viral karena Lakukan Selebrasi Ronaldo Ternyata Peraih Emas Pencak Silat

 

Dia mengimbau masyarakat tidak cepat percaya kabar viral di media sosial dan meminta mengecekan kebenaran informasi itu. Sehingga tidak terjadi kesalahpahaman antar masyarakat penerima informasi.

 

“Saya imbau agar masyarakat pastikan dulu informasi itu benar atau tidak. Karena banyak sekali informasi yang beredar di media sosial sekarang ini,” pungkasnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tantang Mahyeldi di Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Tantang Mahyeldi di Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Regional
Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Regional
Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Regional
Banjir Luwu, Korban Meninggal Jadi 10 Orang, 2 Masih Dicari

Banjir Luwu, Korban Meninggal Jadi 10 Orang, 2 Masih Dicari

Regional
Capaian Keuangan Sumsel, Nilai Ekspor 503,09 Juta Dollar AS hingga NTUP Naik 1,5 Persen 

Capaian Keuangan Sumsel, Nilai Ekspor 503,09 Juta Dollar AS hingga NTUP Naik 1,5 Persen 

Regional
Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Regional
Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Regional
Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Regional
Aktivitas Gunung Ile Lewotolok Meningkat dalam Tiga Hari Terakhir, Status Siaga

Aktivitas Gunung Ile Lewotolok Meningkat dalam Tiga Hari Terakhir, Status Siaga

Regional
3 Tahun Bersembunyi Usai Membakar Rumah dan Sepeda Motor, 7 Pria di NTT Serahkan Diri ke Polisi

3 Tahun Bersembunyi Usai Membakar Rumah dan Sepeda Motor, 7 Pria di NTT Serahkan Diri ke Polisi

Regional
Jaksa Beberkan Dugaan Korupsi Kades Wailebe NTT yang Ditetapkan Jadi Tersangka

Jaksa Beberkan Dugaan Korupsi Kades Wailebe NTT yang Ditetapkan Jadi Tersangka

Regional
Perkembangan Situasi di Intan Jaya, TNI-Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Warga yang Ditembak KKB

Perkembangan Situasi di Intan Jaya, TNI-Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Warga yang Ditembak KKB

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Antisipasi Meroketnya Harga Pangan, Alokasi Pupuk Ditambah 9,55 Juta Ton

Antisipasi Meroketnya Harga Pangan, Alokasi Pupuk Ditambah 9,55 Juta Ton

Regional
KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com