Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Sakit Khusus Otak dan Jantung Pertama di Indonesia Timur Segera Beroperasi

Kompas.com - 17/02/2022, 05:07 WIB
Hendra Cipto,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com – Rumah Sakit Khusus Otak dan Jantung (RSKOJ) Pertamina Royal Biringkanaya dalam waktu dekat akan menghadirkan layanan kesehatan baru untuk masyarakat Indonesia timur.

Rumah sakit yang berlokasi di Jalan Pajayyang, Kelurahan Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, ini hadir dengan berbagai fasilitas yang mutakhir untuk menjangkau pelayanan masyarakat di bidang kesehatan khususnya untuk melayani penyakit otak dan jantung.

Rumah sakit ini akan beroperasi di bawah pengelolaan PT Pertamedika IHC, anak perusahaan PT Pertamina (Persero), yang merupakan holding RS BUMN Indonesia.

Rumah sakit ini dilengkapi dengan Centre of Excellent atau layanan unggulan sesuai dengan standar nasional dan disiapkan untuk menjadi pusat rujukan kesehatan otak dan jantung di Indonesia bagian timur.

Baca juga: Wali Kota Makassar Danny Pomanto Sembuh dari Covid-19 Setelah Isoman 10 Hari

Fasilitas layanan yang dimiliki meliputi IGD, ruang radiologi CT scan, MRI, rontgen, panoramic, USG, cathlab neuro dan jantung, laboratorium, hemodialisa, rehab medik, poli, farmasi, ruang rawat regular dan anak, mulai dari kelas 3, kelas 2, kelas 1, VIP dan VVIP, ruang ICU, PICU, NICU, ruang operasi dan berbagai fasilitas penunjang lainnya.

Sekretaris Menteri BUMN RI, Susyanto melakukan lawatan kerja di RS Pertamina Royal Biringkanaya Makassar, Rabu (16/2/2022).

Lawatan kerja dilakukan dalam rangka meninjau progress pembangunan Rumah Sakit Khusus Jantung Otak milik PT Pertamina (Persero) yang didirikan di atas lahan seluas 5.705 meter persegi dan luas bangunan 11.389 meter persegi.

Dalam lawatannya tersebut, Sesmen BUMN didampingi oleh, Deputy Bidang Industri Kesehatan Aditya Dhanwantara, SVP Upstream & Portofolio Co Business Development & Portofolio Pertamina Edy Karyanto dan Executive GM Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi Agus Dwi Jatmoko.

 

Saat ini, progress pengerjaan rumah sakit ini sudah mencapai 93 persen.

Dalam sambutannya, Susyanto mengatakan, bahwa pembangunan RS Pertamina Royal Biringkanaya merupakan salah satu wujud komitmen pemerintah dalam hal ini KBUMN, bersama Pertamina & Pertamedika IHC untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di wilayah Indonesia timur khususnya Sulawesi.

“Rumah sakit ini kami siapkan untuk menjadi center of service di wilayah timur Indonesia dengan didukung oleh berbagai inovasi terkini dan penggunaan teknologi terbaru yang akan memberikan banyak kemudahan. Fasilitas kesehatan yang dikhususkan untuk otak dan jantung sangat penting untuk bisa dirasakan masyarakat. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak baik masyarakat maupun stakeholder yang telah memberikan dukungan,” ujar dia.

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Makassar Hari Ini, 16 Februari 2022: Pagi Berawan, Siang Diguyur Hujan

Sementara itu, Edy Karyanto SVP Upstream & Portofolio Co Business Development & Portofolio Pertamina, menegaskan bahwa RS Pertamina Khusus Jantung dan Otak ini merupakan langkah nyata upaya Pertamina untuk dapat menjawab tantangan pemenuhan kebutuhan masyarakat akan layanan kesehatan berstandar tinggi, terutama untuk wilayah Indonesia timur.

“Apalagi di masa pandemi yang belum usai ini, di mana kesehatan menjadi salah satu faktor penting untuk pemulihan roda perekonomian masyarakat dan untuk mencapai hal itu, kuncinya gerak cepat dan kolaborasi,” tutur dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com