Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pikap Bermuatan Sayur Alami Kecelakaan di Tol Madiun, 1 Orang Tewas, 2 Penumpang Terluka

Kompas.com - 05/02/2022, 12:29 WIB
Muhlis Al Alawi,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Mobil pikap bermuatan sayur mengalami kecelakaan di ruas tol Madiun-Surabaya KM 612, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Jumat (4/2/2022) malam.

Akibat kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 22.00 WIB itu, satu orang tewas dan dua orang mengalami luka-luka.

Kanit Gakum Satlantas Polres Madiun, Ipda Nanang Setyawan mengatakan, pengemudi pikap bernama Sudarsono (39) meninggal langsung ditempat setelah kendaraan yang dikemudikannya mengalami kecelakaan.

Baca juga: 6 Siswa Positif Covid-19, PTM di SMAN 1 Kota Madiun Dihentikan

"Korban meninggal atas nama Sudarsono (39), warga Dusun Sumberguyu, Desa Klurahan, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk. Korban meninggal ditempat setelah mobil yang dikemudikan mengalami kecelakaan," kata Nanang yang dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu (5/2/2022).

Sementara dua penumpang yang mengalami luka yaitu Erwin Fainun (20), warga Desa Tambaksari, Kecamatan Kuwarasan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah dan Ari Wijayanto (40), warga Desa Klurahan, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk.

Baca juga: Video Viral Korban Kejar dan Rekam Terduga Pelaku Asusila di Madiun, Ini Penjelasan Polisi

Nanang menuturkan kecelakaan itu bermula saat kendaraan pikap bernomor polisi AG 9174 V itu melaju dari arah Madiun, Jawa Timur menuju Sragen, Jawa Tengah.

Setibanya di ruas tol KM 612.600 jalur B, korban yang dalam kondisi mengantuk diduga menabrak kendaraan lain yang ada di depannya.

Menurut Nanang, kecelakaan itu terjadi karena pengemudi dalam kondisi kurang konsentrasi.

Dengan demikian pengemudi tidak bisa mengemudikan dengan baik hingga mengakibatkan kecelakaan.

Selain menelan korban jiwa, kecelakaan mengakibatkan kerusakan berat bagian depan kendaraan.

Saat ini kendaraan yang rusak sudah dibawa keluar tol untuk kepentingan penyidikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com