Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditolak Simpatisan Jefri Riwu Kore, DPD Demokrat NTT Tetap Gelar Konsolidasi Partai

Kompas.com - 05/02/2022, 08:18 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Nusa Tenggara Timur menggelar konsolidasi partai yang berlangsung di Kupang, Sabtu (5/2/2022).

Kegiatan itu tetap digelar, meski sempat ditolak para pendukung dan simpatisan Jefri Riwu Kore (Jeriko), mantan Ketua DPD Partai Demokrat NTT.

Baca juga: Dinilai Hina AHY dan Partai Demokrat, Simpatisan Jeriko Dilaporkan ke Polda NTT

Ketua Panitia Penyelenggara Konsolidasi Partai Demokrat NTT Samuel Hake mengatakan, konsolidasi tersebut dihadiri seluruh pengurus baru DPD Partai Demokrat NTT dan Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kabupaten dan Kota di NTT. Pengurus DPP Partai Demokrat juga menghadiri kegiatan itu.

Menurut Samuel, kegiatan konsolidasi partai digelar, agar jajaran pengurus DPD Partai Demokrat NTT periode 2021-2026 memiliki komitmen yang kuat, disiplin, loyalitas, dan integritas, serta mau berkorban membesarkan partai berlambang mersi ini.

Dalam rangkaian kegiatan konsolidasi, lanjut dia, seluruh peserta diwajibkan mengikuti protokol kesehatan dengan melakukan tes cepat antigen.

“Kita sudah koordinasi dengan Satgas Covid-19 Kota Kupang. Semua peserta rapat konsolidasi wajib melakukan rapid antigen. Hari ini hampir semua peserta telah melakukan rapid antigen,” ujar Samuel di Kupang, Sabtu pagi.

Dia menyebut, jika ada kader atau anggota yang tidak mengikuti tes cepat antigen, maka tidak diperkenankan mengikuti rapat konsolidasi.

“Oleh karena itu saya mengimbau, semua kader wajib ikut rapid antigen dan menunjukkan hasil rapid antigen ke panitia penyelenggara sebelum kegiatan dimulai,” kata dia.

Menurut Samuel, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Polresta dan Polda NTT, termasuk surat izin keramaian.

“Kita sudah koordinasi dengan pihak kepolisian baik Polresta maupun Polda NTT dalam rangka pengamanan kegiatan itu. Surat izin keramaian sudah dikeluarkan oleh pihak kepolisian,” tegas dia.

Samuel pun meminta seluruh jajaran Pengurus Partai Demokrat periode 2021-2026 harus kompak, fokus demi suksesnya kegiatan konsolidasi tersebut.

"Dari hasil konfirmasi dengan DPP Partai Demokrat di Jakarta yang hadir mengikuti rapat Konsolidasi DPD Partai demokrat NTT adalah Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Benny K Harman, Anggota DPR RI Fraksi Demokrat Anita Jacoba Gah, Sekretaris Badiklat DPP Abdullah Apa dan jajaran Pengurus DPP lainya antara lain Gustaf Tamombapa, Elfira Kaunang, serta Iwan Manase," kata Samuel.

Baca juga: AHY ke Kader Demokrat: Lebih Baik Kita Menjadi Kuda Hitam, Tidak Diperhitungkan tapi Menang

Terkait adanya kelompok yang menolak keputusan DPP Partai Demokrat soal penetapan Leonardus Lelo sebagai Ketua DPD Partai Demokrat NTT, Samuel meminta semua kader atau anggota tetap tenang dan percaya kepada aparat keamanan.

“Semua kader dan anggota partai, untuk tetap tenang jika ada riak-riak dari kelompok yang tidak dikenal. Jangan terpengaruh, kita percayakan kepada aparat kemanan, karena hajatan ini adalah hajatan partai politik,” kata Samuel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com