Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisatawan Asal Medan Hilang di Pantai Senggigi Lombok

Kompas.com - 16/01/2022, 16:13 WIB
Priska Sari Pratiwi

Editor

Sumber Antara

LOMBOK BARAT, Kompas.com - Zoel Salim (30), seorang wisatawan asal Kota Medan, Sumatera Utara hilang terseret ombak di Pantai Kerandangan 2 Desa Senggigi, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (15/1/2022) pukul 22.30 Wita.

Hingga Minggu (16/1/2022) siang, Zoel belum juga ditemukan.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Mataram, Nanang Sigit membenarkan peristiwa tersebut dan sudah menerjunkan personel untuk mencari korban.

"Tim penyelamat sudah diterjunkan ke lokasi kejadian sejak Minggu pagi," kata Nanang dikutip dari Antara, Minggu.

Baca juga: Kisah di Balik Motor Gaya Bobber Jokowi yang Curi Perhatian Saat di Lombok

Menurut informasi yang diterima Kantor SAR Mataram dari salah satu anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Lombok Barat, kejadian berawal saat korban meminta izin kepada kedua saudaranya untuk buang air di laut.

Namun, korban tidak kunjung kembali. Kedua saudaranya mencoba menghubungi ponsel korban, namun tidak diangkat.

Saat disusul ke pantai hanya ditemukan ponsel milik korban.

"Kedua saudara korban sempat mencari bersama beberapa orang yang berkemah di lokasi kejadian sebelum dilaporkan ke pihak terkait," ujar Nanang.

Baca juga: Berusaha Berenang ke Daratan Setelah Terlempar dari Kapal yang Terhantam Ombak, 2 ABK di Cilacap Hilang Tenggelam

Ia mengatakan, pencarian korban difokuskan di lokasi kejadian dan wilayah sekitarnya dengan menggunakan perahu karet bermesin.

Hingga Minggu pukul 15.00 Wita, tim SAR gabungan dari tim penyelamat Kantor SAR Mataram, TNI, Polri, Tagana, warga setempat, dan lainnya belum berhasil menemukan korban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sumsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sumsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Regional
Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Regional
Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Regional
Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Regional
Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Regional
Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Regional
SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com