Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Nataru, Wisata Gunung Bromo Tetap Dibuka dengan Pembatasan Kuota Pengunjung

Kompas.com - 19/12/2021, 10:11 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Objek wisata Gunung Bromo tetap buka saat libur Natal dan Tahun Baru.

Sejalan dengan pembukaan itu, pihak Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) menerapkan pembatasan kuota pengunjung.

Kepala Seksi Wilayah I, TNBTS, Sarmin membenarkan bila wisata Gunung Bromo tetap buka saat libur Nataru.

Sementara empat wilayah pintu masuk wisata Gunung Bromo saat ini berstatus PPKM Level 1 dan 2.

Baca juga: Wisatawan di Gunung Bromo Dilarang Masuk Radius 1 Km dari Kawah Aktif, Ada Apa?

"Wisata Gunung Bromo dibuka saat libur Nataru. Bagi wisatawan yang hendak berkunjung bisa melakukan pemesanan tiket melalui daring di melalui https://bookingbromo.bromotenggersemeru.org/," katanya, Sabtu (18/12/2021).

Sarmin menyebut jumlah pengunjung kawasan wisata alam Gunung Bromo dibatasi 25 persen.

Rinciannya, Bukit Cinta 31 orang, Bukit Kedaluh 107 orang, Pananjakan 222 orang, Mentigen 55 orang, dan Savana Teletubbies 319 orang.

Pembatasan kuota pengunjung diterapkan guna mencegah munculnya kerumunan.

Baca juga: Erupsi Gunung Semeru Tak Berdampak pada Wisata Bromo

Pihaknya mengimbau agar pengunjung menaati aturan yang ada dan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Selama libur nataru, kami akan menambah personel untuk memastikan pengunjung menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. Selain petugas TNBTS nantinya juga ada petugas dari TNI dan Polri " terangnya.

Sementara, Founder Juragan Bromo, Soni Wahyu mengatakan, hingga saat ini masih belum ada wisatawan yang menggunakan jasanya saat libur Nataru.

Baca juga: Turis Asing Lebih Tahu Gunung Rinjani Ketimbang Gunung Bromo?

Kemungkinan, wisatawan masih banyak yang belum mengetahui informasi pembukaan wisata alam Gunung Bromo.

"Saya berharap ada pelonggaran perjalanan bagi wisatawan yang hendak ke Gunung Bromo. Sehingga, kami sebagai pelaku wisata kembali mendapat penghasilan di momen Nataru," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Wisata Gunung Bromo Tetap Buka saat Libur Nataru, Wisatawan Bisa Pesan Tiket secara Daring

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Regional
Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Regional
Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Regional
Meriahnya 'Semarang Night Carnival', Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Meriahnya "Semarang Night Carnival", Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Regional
Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Regional
Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Regional
Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com