Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kematian Covid-19 Melonjak, Kabupaten Blitar Malah Turun PPKM Level 3

Kompas.com - 10/08/2021, 18:52 WIB
Asip Agus Hasani,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Kabupaten Blitar turun dari Level 4 menjadi Level 3 di masa perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga 16 Agustus mendatang. 

Penurunan status level PPKM tersebut justru diberikan ketika jumlah dan tingkat kematian Covid-19 di Kabupaten Blitar melonjak dalam sepekan terakhir.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Blitar Eko Wahyudi mengatakan, merujuk Instruksi Menteri Dalam Negeri No 30 Tahun 2021, kasus kematian tidak lagi dijadikan indikator penilaian level dalam penerapan PPKM.

Meski jumlah dan tingkat kematian selama sepekan terakhir melonjak, menurutnya, pertumbuhan kasus baru menurun.

Baca juga: 22 Santriwati Positif Covid-19, 198 Penghuni Ponpes Nurul Ulum Blitar Jalani Tes Swab

"Saya kira (penurunan level PPKM) karena kasus baru turun," ujar Eko kepada Kompas.com melalui pesan singkat, Selasa (10/8/2021).

Berdasarkan laporan Satgas Covid-19 Kabupaten Blitar, selama satu pekan terakhir mulai 3-9 Agustus tercatat 435 kasus baru, turun dibandingkan 27 Juli-2 Agustus yakni 550 kasus.

Sementara jumlah kesembuhan melebihi penambahan kasus baru selama sepekan terakhir yaitu sebanyak 471 kasus sembuh, meningkat dibandingkan 411 kesembuhan pada pekan sebelumnya.

Baca juga: Minta Vaksin Covid-19 untuk Pekerja Mal, APBI Jatim: Kalau Setiap Hari Harus Antigen, Kasihan...

Di sisi lain, kasus kematian dalam kurun waktu sepekan tercatat sebanyak 136 kematian atau tingkat kematian (CFR) sebesar 31,26 persen dari 435 kasus baru.

Jumlah ini melonjak dari pekan sebelumnya pada 27 Juli-2 Agustus yakni 108 kematian atau 19,63 persen dari kasus baru sebanyak 550.

Sementara kasus aktif juga dilaporkan turun signifikan dari 785 pada 3 Agustus menjadi 583 pada 9 Agustus.

Pada pekan sebelumnya, hanya terjadi penurunan kasus aktif dari 765 pada 27 Juli menjadi 755 pada 2 Agustus.

Secara kumulatif, tingkat kematian dengan Covid-19 di Kabupaten Blitar masih berada di peringkat pertama di antara 38 kabupaten dan kota di Jawa Timur yaitu 14,77 persen atau 1.296 kematian dari 8.771 kasus Covid-19.

Tingkat kesembuhan kumulatif juga rendah, yaitu 78,57 persen atau 6.892 kesembuhan.

Dari data Satgas Covid-19, tercatat penurunan tipis "positivity rate" atau rasio orang dites dengan hasil positif dari 37,38 persen pada kurun 27 Juli-2 Agustus menjadi 33,3 persen pada kurun 3-9 Agustus.

Baca juga: Khofifah Sebut Capaian Vaksinasi di Jatim Tertinggi

Dari 1.306 spesimen yang dites dengan metode polymerase chain reaction (PCR) selama sepekan terakhir terdapat 435 spesimen terkonfirmasi positif.

Pada pekan sebelumnya, 550 spesimen terkonfirmasi positif Covid-19 dari 1.471 spesimen yang dites.

Eko menambahkan, selama satu pekan terakhir tingkat hunian rumah sakit yang ada juga dapat dipertahankan di bawah 80 persen.

Dari 303 kapasitas tempat tidur Covid-19, rata-rata tingkat hunian selama sepekan terakhir sebesar 75,18 persen.

Baca juga: PPKM Level 4 Diperpanjang, Wali Kota Blitar: Bagaimana Caranya Masyarakat Bantu Turunkan ke Level 3

Satgas Covid-19 melaporkan 98 kasus baru hari ini, Selasa (10/8/2021), sehingga akumulasi kasus menjadi 8.869.

Pada hari yang sama dilaporkan sebanyak 18 kasus kematian baru sehingga akumulasi kasus kematian dengan Covid-19 menjadi 1.314.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com