Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur Khofifah Negatif Covid-19 Setelah Sepekan Isolasi Mandiri

Kompas.com - 03/07/2021, 18:10 WIB
Achmad Faizal,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Sepekan menjalani isolasi mandiri, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dikabarkan sudah negatif Covid-19,  berdasarkan hasil tes PCR yang keluar pada Jumat (2/7/2021) malam.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Jawa Timur dr Makhyan Jibril Alfarabi membenarkan kabar tersebut.

"Alhamdulillah berkat doa dari seluruh warga Jatim, hasil tes PCR Ibu Gubernur Jumat malam negatif Covid-19," katanya dikonfirmasi Sabtu (3/7/2021) sore.

Dia belum dapat memastikan apakah Khofifah langsung beraktivitas atau masih melalukan isolasi mandiri setelah hasil tes PCR negatif Covid-19 keluar, yang pasti Sabtu malam, Khofifah akan kembali ke rumah dinas di Gedung Negara Grahadi.

"Insyaallah malam nanti Ibu Gubernur kembali ke rumah dinas di Gedung Grahadi," jelasnya.

Baca juga: Rajin Berjemur dan Olahraga Saat Isoman, Gubernur Banten Sembuh dari Covid-19

Saat isolasi mandiri, Khofifah tetap beraktivitas persiapkan PPKM Darurat

Selama sepekan menjalani isolasi mandiri  menurut Jibril, Khofifah tetap beraktivitas memimpin rapat virtual, apalagi saat ini sedang sibuk mempersiapkan PPKM Darurat.

"Dalam sehari rapat virtual 4-5 kali. Semua pekerjaan dan rapat koordinasi jalan terus meski dalam isolasi," tambahnya.

Jumat (25/6/2021) lalu, Khofifah kembali dinyatakan positif Covid-19 untuk kali kedua. Khofifah terpapar Covid-19 setelah melakukan tes swab PCR pada Kamis (24/6/2021) malam.

Di hari hasil swab keluar, Khofifah dijadwalkan menghadiri langsung serah terima jabatan (sertijab) Bupati Tuban Aditya Halindra Fatidzky dan Wakil Bupati Tuban Riyadi di Gedung DPRD Kabupaten Tuban.

Lantaran terpapar Covid-19, Khofifah hanya bisa menghadiri acara sertijab itu melalui sambungan telekonferensi.

Sebelumnya, Khofifah sudah pernah terkonfirmasi positif Covid-19 pada awal Januari lalu, tepatnya pada 2 Januari. Ia kemudian dinyatakan sembuh setelah menjalani 29 hari isolasi, tepatnya Jumat (29/1/2021). 

Baca juga: Setelah Isolasi Mandiri 28 Hari, Gubernur Aceh Nova Iriansyah Akhirnya Negatif Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Regional
Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Regional
Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Regional
Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Regional
Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Regional
Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Regional
SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

Regional
Tantang Mahyeldi pada Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Tantang Mahyeldi pada Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Regional
Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Regional
Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Regional
Banjir Luwu, Korban Meninggal Jadi 10 Orang, 2 Masih Dicari

Banjir Luwu, Korban Meninggal Jadi 10 Orang, 2 Masih Dicari

Regional
Capaian Keuangan Sumsel, Nilai Ekspor 503,09 Juta Dollar AS hingga NTUP Naik 1,5 Persen 

Capaian Keuangan Sumsel, Nilai Ekspor 503,09 Juta Dollar AS hingga NTUP Naik 1,5 Persen 

Regional
Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Regional
Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Regional
Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com