Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciamis Jadi Zona Merah Covid-19

Kompas.com - 08/06/2021, 11:46 WIB
Candra Nugraha,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

CIAMIS, KOMPAS.com - Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, kembali masuk zona merah Covid-19.

Kembalinya Ciamis ke zona merah disebabkan tingkat kematian akibat virus corona di kabupaten ini yang cukup tinggi.

"(Angka kematian) di atas angka rata-rata kematian nasional. Kita di angka 3,71 persen," kata Bupati Ciamis Herdiat Sunarya kepada wartawan di Kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Selasa (8/6/2021).

Baca juga: Saat Koil dan /rif Berbagi Kenangan tentang Saparua Bandung

Pasien Covid-19 yang meninggal, menurut Herdiat, merupakan pasien lanjut usia dan memiliki penyakit penyerta.

Menurut Herdiat, sebelum meninggal, pasien datang ke rumah sakit umum ketika kondisinya kritis.

"Ketika sudah koma, sudah parah, baru datang ke RSUD," kata Herdiat.

Penyebab lain tingginya angka kematian akibat Covid-19 di Ciamis, menurut Herdiat, banyak warga Ciamis yang merantau ke luar daerah.

Saat berada di perantauan, warga tersebut terpapar virus corona.

"Sakit, berobat, kemudian meninggal di perantauan dan dikuburkan di Ciamis. Kan berdasarkan KTP, tidak sedikit, cukup tinggi juga," kata Herdiat.

Baca juga: Gumpalan Hitam Berserakan di Sejumlah Pantai Indramayu

 

Herdiat mengatakan, saat ini warga Ciamis mulai mengabaikan protokol kesehatan.

Untuk itu, pihaknya akan terus menggencarkan sosialisasi menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilisasi.

"Upaya yang selalu kita sosialisasikan kepada masyarakat adalah dengan mempedomani 5M. Kita akan genjot lagi supaya betul-betul dilaksanakan," kata Herdiat.

Kembalinya Ciamis ke zona merah Covid-19 juga berimbas pada sektor pariwisata dan pelaksanaan belajar tatap muka di sekolah yang sudah mulai berjalan di Ciamis.

Herdiat mengatakan, pihaknya kemungkinan akan menutup obyek wisata milik Pemda.

"Pembelajaran tatap muka akan kita kaji. Sekolah apakah dibolehkan tatap muka, atau kita hentikan, belajar daring, nanti siang akan dibahas dengan Satgas Covid Kabupaten," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com