Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Tahanan Polres OKU Menyerahkan Diri

Kompas.com - 11/03/2013, 18:11 WIB
Dian Maharani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak tiga dari 19 tahanan Polres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan telah menyerahkan diri. Hingga kini masih ada 16 tahanan yang melarikan diri saat pembakaran Polres OKU oleh TNI, Kamis (7/3/2013).

"Tiga orang sudah kembali, menyerahkan diri. Sehingga masih ada 16 lagi yang kita kejar. Kita imbau juga untuk menyerahkan diri," kata Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Suhardi Alius seusai acara peluncuran buku di Jakarta, Senin (11/3/2013).

Saat ini mereka dititipkan sementara di Lapas Baturaja bersama 10 tahanan yang tidak melarikan diri. Para tahanan tersebut sebagian besar masih dalam proses penyidikan atau proses hukumnya belum selesai.

Seperti diberitakan, Markas Polres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan dibakar puluhan anggota TNI dari Yonarmed 15, Kamis (7/3/2013). Sebanyak dua Pos Polisi, Sub Sektor setempat, dan mobil polisi ikut dirusak. Sekitar 90 anggota TNI itu datang dengan sepeda motor dan truk. Mereka juga datang membawa sungkur yang melukai empat anggota kepolisian.

Menurut kepolisian, mereka awalnya ingin mempertanyakan kasus tewasnya anggota TNI Januari lalu yang ditembak petugas lalu lintas Polres OKU. Namun, mereka diduga kecewa hingga akhirnya membakar gedung Polres dan mobil kepolisian. Akibatnya, 80 persen bangunan dan isi Mapolres OKU rusak. Sebanyak 30 anggota TNI telah diperiksa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com