Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan Pendekar Berkumpul di Madiun

Kompas.com - 02/09/2012, 14:23 WIB
Runik Sri Astuti

Penulis

MADIUN, KOMPAS.com - Suasana di Kota Madiun, Jawa Timur, Minggu (2/9/2012) semarak oleh kedatangan ribuan pendekar dari Persaudaraan Setia Hati Tunas Muda Winongo.

Mereka berkumpul di perguruan, dalam rangka menghadiri acara tahunan Halal bi Halal.

Ribuan pendekar ini datang dari berbagai daerah di sekitar Kota Madiun seperti Kabupaten Madiun, Kabupaten Ponorogo, Ngawi, dan Kabupaten Magetan. Kebanyakan menggunakan sepeda motor dan menggelar konvoi di sepanjang perjalanan yang dilalui.

Kepala Bagian Operasional Polres Madiun, Komisaris Eddy Poerwanto, mengatakan, jumlah pendekar diprediksi sekitar 8.000 orang. Untuk menjaga situasi keamanan selama acara berlangsung, pihaknya telah menyiagakan 1.508 personel. Mereka merupakan pasukan gabungan dari polisi, TNI AD, Paskhas dan Denpom.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com