Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan Orang Padati Kawasan Waduk Jatiluhur

Kompas.com - 20/08/2012, 13:42 WIB
Cornelius Helmy Herlambang

Penulis

 PURWAKARTA, KOMPAS.com-Ribuan orang memadati kawasan wisata air Waduk Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat, Senin (20/08/2012). Mereka datang mobil pribadi, angkutan umum, dan truk sewaan meski harus menikmati macet sekitar 1 kilometer jelang pintu masuk kawasan ini.

Dalam libur lebaran kali ini pengelola menawarkan berbagai objek wisata seperti water world Jatiluhur, keliling waduk, hingga sarana wisata dadakan seperti komedi putar dan arena ketangkasan.

Pengunjung juga dimanjakan dengan sajian kuliner yang dijual banyak pedagang di sekitar waduk. Sinta (36), pengunjung asal Wanayasa, Purwakarta, datang bersama 10 anggota keluarganya menggunakan truk. Ia sengaja datang untuk menikmati liburan bersama anggota keluarganya yang mudik.

Hasan (45), pengunjung asal Pasar Rebo, mengatakan sengaja datang untuk menikmati sajian ikan gurame dan patin bakar khas Jatiluhur. "Kalau lebaran makannya beramai-ramai jadi lebih nikmat," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com