Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Infrastruktur di Jatim Terus Dibenahi

Kompas.com - 11/05/2012, 20:01 WIB
Agnes Swetta Br. Pandia

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — Gubernur Jawa Timur Soekarwo terus mengupayakan perbaikan infrastruktur agar jumlah wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri meningkat. Apalagi nilai transaksi travel exchange (travex) pada Majapahit Travel Fair yang berlangsung sejak hari Kamis (10/5/2012) hingga Jumat (11/5/2012) sudah mencapai Rp 21,5 miliar.

"Kultur masyarakat Jatim yang ramah adalah salah satu indikator meningkatnya industri pariwisata. Jadi, pemprov akan berupaya memperbaiki infrastuktur di daerah ini," katanya.

Sebab wisatawan Nusantara yang datang ke Jatim sudah mencapai 27 juta orang. Jumlah wisatawan mancanegara pada 2011 mencapai 224.000 orang atau naik 10,02 persen dibandingkan dengan tahun 2010 sebanyak 203.000 orang.

"Meningkatnya wisatawan diharapkan bisa mencapai target transaksi selama MTF (Majapahit Travel Fair) sebesar Rp 40 miliar dan dipastikan melebihi tahun 2011 sebesar Rp 27 miliar," ujarnya.

Soekarwo juga menyebutkan, kehadiran Provinsi Gyongnam dari Korea dan Zhejiang, Guangxi, dari China perlu diapresiasi karena mereka bersedia menampilkan kesenian di negara asalnya pada pergelaran ini.

MTF digelar hingga Minggu (13/5/2012) dan diikuti 63 orang pembeli, terdiri dari calon pembeli paket wisata 52 orang berasal dari Malaysia, Singapore, China, Korea Selatan, dan Jerman.

Selain itu, dari negara-negara Asia Tengah dan Selatan, seperti Pakistan, Banglades, Sri Lanka, Azerbaijan, dan dari provinsi lain di Nusantara.

Soekarwo berharap masyarakat dapat membeli paket-paket wisata dengan harga terjangkau sebab tujuan akhir adalah sektor pariwisata mampu menjadi tulang punggung perekonomian Jawa Timur.

Selain travex, MTF juga menggelar acara pameran dan bursa pariwisata, kebudayan, dan family trip.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com