Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demo Mahasiswa Ricuh, 3 Orang Pingsan, 1 Diamankan

Kompas.com - 28/03/2012, 16:27 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Aksi unjuk rasa mahasiswa menolak kenaikan harga BBM di depan Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu (28/3/2012) siang berlangsung ricuh. Polisi beberapa kali terlibat saling dorong dan pukul dengan mahasiswa yang memaksa masuk ke Gedung Negara Grahadi.

Puluhan mahasiswa yang menamakan diri Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa se-Jawa Timur itu memaksa bertemu dengan Gubernur Jawa Timur untuk menyampaikan aspirasi menolak naiknya harga BBM.

''Kami atas nama rakyat Jawa Timur tidak mau lagi dibodohi oleh antek liberalisme pemerintah,'' kata humas aksi Toha.

Mahasiswa yang memaksa masuk dan menutup Jalan Gubernur Suryo kemudian dihalau oleh puluhan polisi. Kericuhan pun tidak dapat dielakkan. Seorang mahasiswa diamankan polisi karena dianggap sebagai provokator.

Aksi terus berlangsung. Mahasiswa terus berorasi dan meneriakkan kata-kata bernada negatif pada polisi. Polisi menambah kekuatan dengan mendatangkan dua kompi pasukan Dalmas.

Beberapa menit kemudian kericuhan kembali terjadi. Polisi menggiring mahasiswa menepi dari Jalan Raya Gubernur Suryo. Dalam kericuhan itu, tiga mahasiswa pingsan dan terpaksa dikeluarkan dari kerumunan massa aksi.

Setelah melakukan negosiasi dengan pihak kepolisian para mahasiswa kemudian membubarkan diri. Sebelum bubar, perwakilan mahasiswa membacakan sikap mahasiswa Jawa Timur yang menolak kenaikan harga BBM.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com