Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polda Minta Pilkada Kedepankan Kampanye Tertutup

Kompas.com - 06/03/2012, 20:12 WIB
Mohamad Burhanudin

Penulis

BANDA ACEH, KOMPAS.com - Kepolisian Daerah Aceh meminta Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh, untuk mengurangi pelaksanaan kampanye terbuka berupa pengerahan massa. Dengan kondisi Aceh saat ini, kampanye terbuka rawan sekali menimbulkan gesekan atau kerusuhan.

"Kepala Polda Aceh sudah mengirimkan surat permintaan kepada KIP mengenai masalah ini. Ini semacam imbauan aja kepada KIP berdasarkan prediksi-prediksi yang banyak berkembang sekarang," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Aceh, Komisaris Besar Gustav Leo, di Banda Aceh, Selasa (6/3/2012).

Pemilihan kepala daerah di Aceh, untuk memilih gubernur dan wakil gubernur, serta 17 bupati dan wakil bupati, serta wali kota dan wakil wali kota, akan digelar 9 April 2012 mendatang. Masa kampanye akan dimulai 22 Maret.

Model kampanye tertutup di ruangan, dapat menjadi alternatif pilihan untuk masa kampanye pemilihan kepala daerah di Aceh. Kampanye tertutup atau dialogis tak terlalu berisiko menimbulkan gangguan keamanan antarmassa.

"Bagaimana kalau kampanye dilaksanakan di Banda Aceh, tapi massa pengikut berdatangan dari daerah-daerah. Di tengah jalan bagaimana kalau terjadi bentrokan dengan massa kandidat lainnya. Ini harus diantisipasi bersama," kata Gustav.

Terlebih, lanjut Gusrav, selama ini ada beberapa kali kegiatan politik di Banda Aceh yang mendatangkan massa berjumlah ribuan dari wilayah lain. Bila hal itu terjadi saat kampanye, akan sangat berisiko terjadi bentrokan.

Menurut dia, saat ini ada kelompok tertentu yang sengaja ingin membuat Aceh tidak aman. Mereka mengitimidasi, meneror, dan melakukan tindak kekerasan menjelang pelaksanaan Pilkada Aceh.

"Karena itu, kami mengimbau agar para kandidat dan tim sukses mengedepankan aspek moral dan perdamaian. Jika ada masyarakat yang mengetahui ada tindak intimidasi atau teror, silakan melapor ke kepolisian," ujarnya.

"Jika KIP Aceh tetap membuat kampanye terbuka, Polda Aceh tetap berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban pilkada. Itu sudah tugas kami," tambah Gustav.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com