Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Diperiksa Gegana, "Clear!"

Kompas.com - 05/10/2011, 21:05 WIB
D. Wisnu Widiantoro

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com - Setelah tim gegana melakukan pemeriksaan terhadap penumpang, bagasi, dan pesawat, polisi tidak menemukan bom di pesawat Garuda Indonesia GA 601 jurusan Manado-Jakarta, Rabu (5/10/2011). Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolres Bandara Soekarno-Hatta, Kombes Reynhard, di kawasan bandara tersebut.

"Yang pasti pesawat dinyatakan clear," ujarnya saat ditemui wartawan. Dalam penjelasannya, ancaman bom diterima oleh pihak Garuda lewat faks. Dalam ancaman itu disebutkan bahwa 30 menit sebelum pesawat mendarat, bom akan meledak.

Setelah menerima faks, Garuda langsung melaporkan ancaman tersebut ke polisi dan dikirim tim Gegana. Pesawat dapat mendarat dengan baik, namun untuk pemeriksaan, pesawat itu diisolasi di salah satu tempat di bandara. Sedangkan 105 penumpang diisolasi di gedung krisis center Bandara Soekarno Hatta.

Tim Gegana kemudian melakukan pemeriksaan terhadap penumpang, bagasi, dan keseluruhan pesawat. Dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan bom yang dimaksud dalam ancaman.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com