Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Insiden Lion Air Batalkan 5 Penerbangan

Kompas.com - 15/02/2011, 23:51 WIB

PEKANBARU, KOMPAS.com - Otoritas Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II, Pekanbaru, Riau, membatalkan lima penerbangan akibat insiden tergelincirnya pesawat Lion Air di landas pacu bandara, Selasa (15/2/2011) petang.

Airport Duty Manager SSK II, Iskandar, mengatakan pembatalan itu disebabkan pesawat Lion Air yang tergelincir hingga kini masih menutupi landas pacu dan belum berhasil ditarik. "Sampai sekarang pesawat belum bisa dipindahkan," katanya per telepon.

Iskandar juga belum bisa memastikan kapan pesawat dengan nomor penerbangan JT 0295 itu bisa dipindahkan ke apron. "Kami sekarang fokus mengurusi penumpang dan kondisi sangat riuh," katanya.

Pesawat Lion Air JT 0295 yang terbang dari Medan, Sumatera Utara, tergelincir saat mencoba mendarat di Bandara SSK II sekitar pukul 17.45 WIB. 

Pesawat jenis Boeing 737-900 ER itu tergelincir saat mendarat dalam cuaca buruk, dengan posisi pesawat di ujung landasan pacu dengan tiga roda keluar dari jalur hingga amblas ke tanah, namun tidak ada korban dalam peristiwa itu.

Hingga sekitar pukul 23.00 WIB, pesawat tersebut belum juga dipindahkan dari landas pacu. Otoritas Bandara SSK II mengumumkan pembatalan lima penerbangan melalui pengeras suara.

Penerbangan yang dibatalkan antara lain dari maskapai Sriwijaya Air tujuan Pekanbaru-Medan dan Pekanbaru-Jakarta, kemudian Lion Air tujuan Pekanbaru-Jakarta dan Pekanbaru-Medan, serta dari Batavia Air tujuan Pekanbaru-Jakarta.

Ratusan penumpang hingga kini masih berjejalan di depan loket pelayanan tiap maskapai untuk menuntut klaim ganti rugi.

"Kami sangat dirugikan karena sekian lama tidak ada kejelasan, dan sekarang penerbangan dibatalkan," keluh Fery (35), penumpang tujuan Jakarta yang mengaku bersama empat orang keluarganya telah telantar lebih dari empat jam.

Dua pesawat Lion Air mengalami insiden tergelincir di landas pacu Pekanbaru dalam dua hari berturut-turut.  Sebelumnya, pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT 0392 dari Jakarta juga tergelincir pada Senin (14/2) malam sekitar pukul 21.15 WIB.

Insiden kedua terjadi saat cuaca buruk karena hujan deras disertai angin kencang dan petir melanda Pekanbaru.

Namun, kasus Lion yang pertama tak mengganggu penerbangan lainnya, meski pesawat tersebut baru bisa ditarik ke apron sekitar tujuh jam setelah insiden terjadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com