Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Rumah Tandzim Al Qoidah

Kompas.com - 20/03/2010, 09:17 WIB

"Sejak perjanjian damai, saya beberapa kali berhubungan dengan Raja Rimba. Kami memiliki pandangan yang sama. Tetapi, saya tak percaya dia ikut teroris itu. Mungkin ada yang memfitnah dengan menghubungkan teroris di Aceh dengan kelompok kami," kata Kubang.

Laili Fajri (25), istri Raja Rimba, mengatakan, suaminya pergi ke perbukitan Jalin untuk memancing ikan bersama beberapa kawannya, termasuk Kepala Desa Lamleupung. "Ia tidak mungkin terlibat teroris," katanya.

Sekat ideologis

Sekat ideologis itu dipahami betul oleh Gubernur NAD Irwandi Yusuf yang juga mantan petinggi GAM. Karena itu, tidak berselang lama setelah meletusnya kontak senjata dengan kelompok bersenjata yang menyebut dirinya Tandzim Al Qoidah Indonesia Cabang Serambi Mekah, dia tegas mengatakan, GAM sama sekali tak terlibat dengan gerakan itu.

Dalam konferensi pers di Jakarta, 9 Maret, Irwandi mengatakan, gerakan terorisme di wilayahnya bukan asli buatan rakyat Aceh. "Ini barang impor. Sampah dari Pulau Jawa dibuang ke Aceh," katanya.

Muslim Attahiri, pemimpin Dayah (Pesantren) Darul Mujahidin di Aceh Utara, mengatakan, kesukuan di Aceh sangat kuat. "Walau kami ingin menegakkan syariat Islam, itu bukan berarti kami ingin mendirikan negara Islam atau setuju tindakan teror yang dikendalikan orang luar Aceh. Kami pengikut ahlusunnah dan menentang gerakan wahabiyah itu," katanya.

Muslim dikenal gencar melakukan razia di jalanan untuk mencari pelanggar Qanun (Peraturan Daerah) Syariat Islam. Beberapa waktu lalu, dia diperiksa polisi karena pernah menggelar pelatihan calon mujahidin ke Palestina pada 2009. Beberapa calon mujahidin yang direkrutnya diketahui menjadi tersangka teroris.

"Kami memang mendukung jihad di Palestina, tetapi tidak di Aceh saat ini," ujarnya.

Sekretaris Jenderal Himpunan Ulama Dayah Aceh Tengku Faisal Ali mengatakan, gerakan GAM selama ini bukan untuk menegakkan syariat Islam, tetapi lebih ke perjuangan kebangsaan dan faktor ekonomi.

"Syariat Islam hanya menjadi slogan GAM untuk merekrut akar rumput, berbeda dengan kelompok teroris itu yang didorong semangat negara Islam dalam konteks internasional," katanya.

Faisal menambahkan, "Bukan menjadi rahasia umum, slogan syariat Islam itu pula yang menyebabkan beberapa pemimpin dayah mendukung GAM."

Setelah damai dan Aceh dipimpin mantan tokoh GAM, kata Faisal, muncul kekecewaan sebagian kalangan. Mereka yang kecewa salah satunya adalah yang dulu terpikat dengan janji syariat Islam itu. "Ini harus diantisipasi ke depan," katanya.

Asumsi kelompok bersenjata yang menyebut dirinya Tandzim Al Qoidah Indonesia Cabang Serambi Mekah untuk mendapatkan dukungan masyarakat Aceh, terutama dari kalangan GAM, agaknya keliru. Aceh bukanlah rumah yang cocok untuk gerakan teroris yang mengusung isu panislamisme. (Ahmad Arif/Mahdi Muhammad)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mendagri Minta Pj Kepala Daerah Mundur jika Ikut Pilkada atau Diberhentikan

Mendagri Minta Pj Kepala Daerah Mundur jika Ikut Pilkada atau Diberhentikan

Nasional
Imigrasi Berupaya Pulihkan Layanan Pakai 'Back Up' PDN Kominfo di Batam

Imigrasi Berupaya Pulihkan Layanan Pakai "Back Up" PDN Kominfo di Batam

Nasional
Ada Erick Thohir pada Pertemuan Prabowo dan Ketum Parpol KIM, Begini Penjelasan Airlangga

Ada Erick Thohir pada Pertemuan Prabowo dan Ketum Parpol KIM, Begini Penjelasan Airlangga

Nasional
Psikolog Forensik: Laporan Visum Sebut Vina dan Eky Mati Tak Wajar, Tak Disebut Korban Pembunuhan

Psikolog Forensik: Laporan Visum Sebut Vina dan Eky Mati Tak Wajar, Tak Disebut Korban Pembunuhan

Nasional
Bamsoet Janji Bakal Hadir pada Sidang Lanjutan MKD soal Isu Amendemen

Bamsoet Janji Bakal Hadir pada Sidang Lanjutan MKD soal Isu Amendemen

Nasional
Calon Penumpang Pesawat Diminta Datang 3 Jam Lebih Awal ke Bandara Imbas Sistem Imigrasi Alami Gangguan

Calon Penumpang Pesawat Diminta Datang 3 Jam Lebih Awal ke Bandara Imbas Sistem Imigrasi Alami Gangguan

Nasional
KY Sebut Tak Terdampak Ganguan PDN

KY Sebut Tak Terdampak Ganguan PDN

Nasional
Prabowo Kumpulkan Ketum Parpol KIM Plus Erick Thohir di Kemenhan, Bahas Apa?

Prabowo Kumpulkan Ketum Parpol KIM Plus Erick Thohir di Kemenhan, Bahas Apa?

Nasional
Polri Hormati Langkah Pihak Pegi Setiawan Ajukan Praperadilan

Polri Hormati Langkah Pihak Pegi Setiawan Ajukan Praperadilan

Nasional
Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Nasional
Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Nasional
Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Nasional
Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Nasional
Gerindra: Memang Anies Sudah 'Fix' Maju di Jakarta? Enggak Juga

Gerindra: Memang Anies Sudah "Fix" Maju di Jakarta? Enggak Juga

Nasional
Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com