Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rp 25 Miliar untuk Anak Perusahaan Pariwisata PT KA

Kompas.com - 03/06/2009, 22:53 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - PT Kereta Api (KA) menyiapkan Rp 25 miliar sebagai modal awal pembentukan anak perusahaan di bidang industri pariwisata. Anak perusahaan tersebut ditargetkan beroperasi bulan Juli mendatang.

Direktur Utama PT KA Ignasius Jonan mengatakan, izin dari Kementrian BUMN telah keluar sekitar dua pekan lalu. "Prosesnya relatif cepat. Kami sendiri mengusulkan pembentukan anak perusahaan pariwisata sekitar satu setengah tahun lalu," katanya, Rabu (3/6), di Bandung.

Menurut Jonan, PT KA akan memiliki 99,9 persen saham anak perusahaa pariwisata itu. Adapun sisanya milik Yayasan Pusaka yang merupakan yayasan yang dimiliki karyawan PT KA.

Dalam kesempatan sama, Direktur Komersial PT KA Sulistyo Wimbo Harjito mengatakan pembentukan anak perusahaan industri pariwisata tersebut menjadi salah satu terjemahan perubahan visi PT KA sebagai unit bisnis yang prospektif. Saat ini, pihaknya telah melakukan pendataan dan survei mengenai aset properti PT KA serta paket wisata yang bisa ditawarkan kepada konsumen.

Menurut dia, potensi paket wisata yang disiapkan bisa berupa paket tour mengunjungi obyek wisata tertentu memakai KA, atau wisata alam selama perjalanan KA. Wimbo mencontohkan paket wisata yang bisa ditawarkan, misalnya perjalanan ke Candi Borobudur, gelaran Nyadran di Kota Solo menjelang Lebaran, atau wisata spiritual ke peninggalan Wali Songo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com