Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aktivitas Gunung Soputan Meningkat

Kompas.com - 19/04/2013, 19:19 WIB
Kontributor Manado, Ronny Adolof Buol

Penulis

MANADO, KOMPAS.com — Gunung Api Soputan di Minahasa Selatan menunjukkan peningkatan aktivitas, Jumat (19/4/2013).

"Hingga pukul 16.00 Wita tercatat ada 53 kali kegempaan vulkanik dalam, 21 kali gempa vulkanik dangkal," ujar Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana, Surono.

Surono juga menambahkan bahwa tercatat ada 1 kali gempa tektonik jauh serta 7 kali gempa guguran kuba lava. Walau menunjukkan peningkatan aktivitas kegempaan, status Gunung Soputan belum ditingkatkan. Menurut dia, warga sekitar juga masih kondusif.

Soputan pernah meletus pada 2012. Sulawesi Utara saat ini memiliki tiga gunung berapi yang terus aktif. Selain Soputan, terdapat juga Gunung Lokon di Tomohon dan Gunung Karangetang di Pulau Siau.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com