Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Ekspedisi NKRI Angkat Dua Mayat dari Dasar Sumur

Kompas.com - 02/04/2013, 19:02 WIB
Kontributor Manado, Ronny Adolof Buol

Penulis

MANADO, KOMPAS.com - Tim Ekspedisi NKRI 2013 Koridor Sulawesi Subkorwil Minahasa membantu proses pengangkatan dua mayat di Desa Ampreng Tampusu, Kecamatan Langowan Barat, Minahasa, Selasa (2/4/2013) sekitar pukul 11.30 Wita.

"Kedua mayat tersebut dievakuasi dari dalam sumur yang berkedalaman sekitar 20 meter," kata Kepala Penerangan Tim Ekspedisi Subkrowil Minahasa Kapten TNI Caj Thomas Barus.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kedua korban, Irwandi Makal (30) dan Steven Kapantow (35) semula hendak menolong Kenli Ringkuangan yang nyaris jadi korban akibat kekurangan oksigen, saat sedang membersihkan sumur milik Steven Kapantow.

"Setelah Kenli berhasil diselamatkan, malah Steven dan Irwandi yang terjebak di dalam sumur. Keduanya diduga tewas karena kehabisan oksigen," kata Thomas Barus.

Kasubag Humas Polres Minahasa AKP Selfie Torondek mengatakan, polisi masih melakukan penyelidikan terhadap kejadian tersebut. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com