Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Tanggung-tanggung, Tiga Hari Listrik Padam

Kompas.com - 21/10/2012, 16:14 WIB
Kontributor Ambon, Rahmat Rahman Patty

Penulis

MASOHI, KOMPAS.com - Pemadaman listrik di Kota Masohi jelas membuat warga mengeluh. Apalagi, alasan pemadaman yang dilakukan pihak PLN tidak diberitahukan sebelumnya kepada masyarakat. Terhitung sampai dengan hari ini sudah tiga hari PLN Rayon Masohi memadamkan listrik di Masohi.

Salah seorang warga kelurahan Lesane, Masohi, Nurdin saat menghubungi Kompas.com, Minggu (21/10/2012) menuturkan, pemadaman yang dilakukan PLN sangat merugikan aktivitas warga. Ia juga mempertanyakan alasan pihak PLN memadamkan listrik tanpa memberitahukan masyarakat terlebih dahulu.

"Sudah tiga hari ini terjadi pemadaman di rumah-rumah warga, anehnya tidak ada pemberitahuan resmi kepada masyarakat. Kalau ada masalah dijelaskan biar masyarakat juga paham," ungkapnya.

Kepala PT.PLN Persero Rayon Masohi, Taip Tualeka kepada kepada wartawan di Masohi mengatakan, pemadaman dilakukan karena jebolnya salah satu kabel penghubung dari mesin ke PLTD. "Kita terpaksa memadamkan listrik beberapa hari ini karena terjadi kerusakan pada jaringan listrik, di mana ada kabel penghubung dari mesin ke PLTD yang jebol," ungkap Tualeka.

Untuk mengantisipasi masalah tersebut, saat ini pihaknya telah memperbaiki kerusakan jaringan yang terjadi dengan menggantikan sejumlah alat pada mesin dan jaringan yang ada. "Sementara ini kita sudah akan normal kembali," katanya.

Proses perbaikan kerusakan tersebut kata dia tidak memakan waktu terlalu lama karena peralatan yang dibutuhkan sudah tersedia. "Kebetulan alat kita ambil dari rayon Liang Aweiya," tandasnya

Terkait adanya pemadaman tersebut, dia meminta warga Masohi untuk tetap bersabar dan memahami masalah tersebut. Ia berjanji, perbaikan kerusakan tersebut akan segera dilakukan dan tidak ada lagi pemadaman. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com