Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

16 Desa Baru di Bali Terjangkit Rabies

Kompas.com - 02/10/2011, 13:51 WIB

DENPASAR, KOMPAS.com - Pejabat Dinas Peternakan Provinsi Bali mengatakan selama kurun waktu enam bulan terakhir terdapat 16 desa baru di Pulau Dewata yang terjangkit rabies.

"16 desa yang baru terjangkiti itu tersebar hampir di seluruh kabupaten/kota daerah tujuan wisata internasional tersebut," kata Kepala Dinas Peternakan Provinsi Bali I Putu Sumantra di Denpasar, Minggu (2/10/2011).

Dia menjelaskan, desa yang baru terjangkit itu artinya di wilayah tersebut baru terdapat lagi kasus penyakit anjing gila selama periode waktu tersebut.

Menurut Sumantra, desa baru yang terjangkit itu memiliki kategori tersendiri, yakni desa aktif dan paling aktif. "Desa aktif artinya selama enam bulan hanya ditemukan beberapa kasus rabies, sedangkan paling aktif yakni setiap bulannya selalu terdapat kasus positif rabies," ujarnya.

Sumantra mengatakan meskipun terdapat 16 desa baru yang terjangkit tersebut tetapi banyak desa lainnya yang sudah terbebas dari penyakit mematikan itu.

Hal itu, katanya, berkat program penanganan yang terpadu, salah satunya adalah dengan melakukan vaksinasi massal terhadap anjing. "Program vaksinasi massal ini cukup berhasil menekan kasus rabies sekaligus meminimalisir kejadian gigitan oleh hewan penyebar virus itu," ujarnya.

Sumantra menjelaskan selama enam bulan sebanyak 23 desa yang tidak ada kasus rabies sedangkan selama kurun waktu sembilan bulan sudah sebanyak 37 desa yang bebas kasus.

"Selama kurun waktu 12 bulan atau satu tahun sebanyak 166 desa di Bali sudah tidak ditemukan lagi kasus penyakit anjing gila," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com