Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Dua Korban Penembakan di Perbatasan Papua-PNG

Kompas.com - 19/12/2009, 17:09 WIB

JAYAPURA, KOMPAS.com- Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Papua Komisaris Besar Agus Rianto, Sabtu (19/12/2009) malam, menambahkan, korban penembakan di perbatasan Papua-PNG ternyata ada dua orang.

Korban yang baru diketahui itu bernama Fiadi yang terkena tembakan di kaki kiri. Saat tertembak, korban sempat melarikan diri ke arah Vanimo. Kronologi bermula saat Muksin (korban tewas), sopir mobil sedang menjemput Fiadi yang kerja di PNG. Mereka berada di wilayah Indonesia, dekat zona netral.

Kepala Bidang Humas Agus Rianto mengatakan, tiba-tiba datang sekelompok orang ke arah mereka. Seorang di antaranya tiba-tiba mengeluarkan genggam jenis revolver dan menembakkan ke tubuh Muksin hingga tewas seketika. Fiadi sempat melarikan diri, tetapi tertembak di kaki kirinya.

Meski begitu, Fiadi terus berlari ke arah PNG dan dibawa petugas setempat ke RS Vanimo PNG. Para pelaku lari ke arah hutan, sehingga lolos dari kejaran aparat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com