Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanpa Struktur Tahan Gempa, 44.000 Rumah Rusak

Kompas.com - 04/12/2009, 20:49 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Sedikitnya 44.000 rumah di Jawa Barat yang tersebar di 14 kabupaten/kota, rusak berat akibat gempa pada 2 September 2009. Rumah-rumah rusak akibat gempa berkekuatan 7,3 skala Richter itu umumnya tak memiliki struktur bangunan tahan gempa.

Ketua Bidang Pendidikan dan Pelatihan Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Jabar Nugraha Abdurachman di Bandung, Jumat (4/12), mengatakan, banyaknya rumah yang rusak berat menunjukkan, k esadaran untuk mendirikan bangunan tahan gempa sangat penting.

Kesadaran itu dibutuhkan karena penduduk Jabar khususnya di bagian selatan, tinggal di daerah yang rawan gempa. Kabupaten Tasikmalaya, Garut, Cianjur, dan Sukabumi adalah daerah yang paling sering dilanda peristiwa alam itu.

Sebab, terdapat zona subduksi pertemuan dua lempeng yakni Indo-Australia dan Eurasia di lepas pantai daerah-daerah tersebut. Bukan gempa yang langsung menimbulkan korban jiwa tetapi bangunan atau infrastrukturnya bila runtuh bisa menyebabkan bencana itu, kata Nugraha.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com