Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bunaken Jadi Tempat Pembuangan Sampah

Kompas.com - 06/04/2009, 16:06 WIB

MANADO, KOMPAS.com — Anggota DPRD Sulawesi Utara (Sulut), AHJ Purukan, menilai, kotornya Taman Nasional Laut (TNL) Bunaken akibat penyebaran sampah yang tidak terkontrol tidak harus menghambat kegiatan World Ocean Conference (WOC) di Manado.

"Manado telah dipilih pemerintah pusat sebagai tuan rumah WOC dan CTI Summit pada 11-15 2009, disebabkan kepercayaan diberikan kepada daerah ini, bukan karena ada TNL Bunaken," kata Purukan, di Manado, Senin (6/4).

Banyaknya sampah di TNL Bunaken akibat minimnya kesadaran manusia yang tidak mencintai lingkungan karena memanfaatkan laut sebagai tempat pembuangan akhir (TPA).

"Padahal, laut menyimpan sejumlah keuntungan positif bagi manusia karena hidupnya biota laut yang indah sekaligus menyumbang kehidupan manusia," katanya.

Purukan mengharapkan, pemerintah daerah segera berbenah untuk memperbaiki kondisi TNL Bunaken sehingga potensi dan keunggulan daerah wisata itu bisa terus dikenang di mancanegara.

Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemprov Sulut, Marietha Kuntag, mengatakan, TNL Bunaken perlu dibenahi kembali, baik infrastruktur penunjang obyek wisata, masalah sampah, maupun sistem promosi.

"Banyak masalah yang selalu dialami obyek wisata TNL Bunaken sehingga perlu diperhatikan serius semua stakeholder agar tidak memberi dampak buruk bagi lokasi itu," kata Kuntag.

Kemudian, pelaksanaan WOC atau Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) tentang laut yang akan digelar di Kota Manado juga akan memberi dampak positif bagi obyek wisata Bunaken yang memiliki sejuta biota laut terbaik di dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com