Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malam Ini, Puncak Mudik Bali-Jawa

Kompas.com - 27/09/2008, 19:02 WIB

DENPASAR, SABTU- Puncak arus mudik melalui Pelabuhan Gilimanuk, Bali, menuju Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, diperkirakan berlangsung Sabtu tengah malam hingga Minggu (28/9) dinihari. 

Hingga memasuki Sabtu malam, penyeberangan melintasi Selat Bali itu masih cukup lancar, dengan antrean kendaraan roda empat dan sepeda motor selain memenuhi halaman parkir Pelabuhan Gilimanuk, juga meluber ke jalan raya, namun tidak lebih dari 500 meter.

"Saya berangkat dari Denpasar jam satu, sekitar tiga jam sampai Gilimanuk. Antre sekitar satu-setengah jam sudah bisa menyeberang ke Ketapang," kata Lukman (23), pemudik yang hendak pulang kampung ke Mojokerto, Jawa Timur.

Pemuda yang bekerja di sebuah perusahaan di Denpasar itu mudik ke kampung halam bersama sejumlah temannya konvoi menggunakan sepeda motor.

Ia mengaku lega, hanya sempat antre sekitar satu-setengah jam sebelum mendapat giliran untuk diseberangkan dengan kapal feri yang secara cepat melakukan bongkar-muat.

Manager Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Gilimanuk, Ospar Silaban mengakui, antrean kendaraan di jalan raya sekitar setengah kilometer hanya sedikit dibanding malam sebelumnya yang mencapai dua kilometer.

Penyeberangan dari Pelabuhan Gilimanuk ke Ketapang selama tiga hari terakhir menunjukkan peningkatan siginifikan, baik untuk penumpang, sepeda motor maupun dan kendaraan roda empat campuran.

Meskipun demikian tidak terjadi penumpukan yang berarti, karena lama antrean untuk diseberangkan rata-rata hanya satu-setengah jam. Penyeberangan di Selat Bali dilayani 24 kapal, dengan iklim dan cuaca normal, hampir tidak menghadapi kendala.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com