Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suami Muzdalifah, Fadel Islami Lolos ke DPRD Banten

Kompas.com - 12/03/2024, 22:36 WIB
Rasyid Ridho,
Reni Susanti

Tim Redaksi


SERANG, KOMPAS.com - Suami Muzdalifah, Fadel Islami Rakhmat lolos menjadi anggota DPRD Provinsi Banten pada Pileg 2024.

Fadel terpilih di darah pemilihan (dapil) Banten 7 dari Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Tangerang A.

Dapil itu terdiri dari 8 kecamatan, meliputi Karawaci, Tangerang, Batuceper, Benda, Neglasari, Cibodas, Jatiuwung, dan Periuk.

Baca juga: Caleg Hentikan Operasional Sumur Bor, Warga Cilegon Kesulitan Air Bersih

Hasil tersebut diketahui setelah KPU Banten merampungkan rekapitulasi suara tingkat provinsi melalui rapat pleno terbuka di aula KPU Banten Jalan Syekh Nawawi al-Bantani, Kota Serang, Minggu (10/3/2024).

Berdasarkan dokumen model D Hasil yang diperoleh Kompas.com, Fadel memeroleh suara 11.412.

Perolehan suara itu meloloskan pria berusia 29 tahun itu dengan mengunci satu kursi DPRD Banten dari 9 kuota kursi di dapil Banten 7.

Baca juga: Nasib 6 Anggota DPRD Sumbar yang Maju Jadi Caleg DPR, 2 ke Senayan, 4 Gagal

"Terimakasih atas doa, bantuan dan dukungannya. Sehingga apa yang telah kita perjuangkan bersama-sama berhasil mencapai hasil yang diinginkan," ujar Fadel dikutip melalui akun instagramnya @fadelislami_

"Semoga kita tetap selalu bersama dan apa yang diamanahkan kepada saya bisa bermanfaat bagi kita semua," sambung dia.

Di dapil tersebut, perolehan suara terbanyak diraih caleg PKB Ahmad Fuady dengan 30.781.

Kemudian caleg Partai Golkar Kuswara dengan raihan 27.577 suara, Tengku Iwan dari PKS meraih 20.984 suara.

Selanjutnya, caleg Partai Gerindra M Nizar dengan 20.561 suara, lalu caleg PDIP Sugianto dengan raihan 16.115 suara, Abdul Roji dari Nasdem dengan raihan 12.795 suara.

Caleg dari Partai Demokrat Asep Hidayat 10.759 suara, dan terakhir dari caleg PSI Irwan Acep Wijaya 6.225 suara.

Berita acara rekapitulasi suara caleg DPRD Banten dapil Banten 7 itu ditandatangani oleh 7 anggota KPU Banten dan saksi PAN atas nama Mubarok dan 14 saksi parpol lainnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Regional
50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com