Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU Pegunungan Arfak Baru Terima Tinta Pemilu

Kompas.com - 28/10/2023, 18:18 WIB
Mohamad Adlu Raharusun,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

MANOKWARI, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum KPU Kabupaten Pegunungan Arfak Papua Barat baru menerima logistik berupa tinta sebanyak 374 botol.

"Kami baru menerima logistik berupa tinta untuk pemilu sebanyak 374 botol pada Senin (23/10/2023) lalu dari penyedia jasa atau pihak ketiga," kata Ketua KPU Pegunungan Arfak Yosak Saroi, Sabtu (28/10/2023).

Baca juga: Kotak Suara Pemilu 2024 Sudah Tiba di Gudang KPU Manokwari

Yosak merincikan bahwa tinta yang telah diterima tersegel dalam 7 karton, di mana masing-masing karton berisi 50 botol tinta.

"Jumlah 7 karton isinya lima puluh total yang diterima 350 botol tinta. Selain itu terdapat satu setengah karton berisi 14 botol sehingga total 364 botol tinta untuk pemilu. Selisih lebih dari kebutuhan 10 botol. Jadi total keseluruhan 374 botol," ucap Yosak.

Dia mengatakan bahwa proses penerimaan logistik disaksikan oleh Ketua Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Pegunungan Arfak Yairus Toansiba.

"Logistik yang masuk kita simpan ditempat yang telah kami siapkan," katanya.

Yosak menyebut bahwa tinta yang telah diterima itu untuk pelaksanaan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Legislatif.

"Di Pegaf kan terdapat 182 Tempat pemungutan suara, jadi tinta yang akan disebarkan ke tiap-tiap TPS sebanyak 2 botol," katanya.

Soal logistik pemilu lainnya, kata Yosak, pihaknya masih menunggu dari penyedia jasa yang sudah ditunjuk oleh KPU Papua Barat.

Baca juga: Menkominfo Bagikan 3 Tips agar Masyarakat Bisa Hindari Hoaks Pemilu

Dia mengakui bahwa proses pendistribusian logistik di daerah itu memiliki tantangan karena letak geografis daerah pegunungan Arfak sehingga tetap membutuhkan pihak keamanan.

"Harapan saya untuk pihak keamanan situasi di atas kan mereka sudah tau titik mana yang rawan, kita juga membutuhkan informasi dari mereka untuk nantinya pada saat pendistribusian logistik berjalan aman," ucap Yosak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com