Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begal Sadis Beraksi di Way Kanan Lampung, Pemotor Tewas Ditembak

Kompas.com - 19/08/2023, 07:36 WIB
Tri Purna Jaya,
Khairina

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang pemotor tewas ditembak kawanan begal saat melintas di perkebunan karet di Kabupaten Way Kanan.

Polisi masih melakukan pengejaran terhadap kawanan begal sadis tersebut.

Kapolres Way Kanan AKBP Pratomo Widodo membenarkan adanya peristiwa pencurian dengan kekerasan itu terjadi pada Jumat (18/8/2023) sekitar pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Sepi Pesanan, Tukang Gali Kubur di Palembang Jadi Begal

Menurut Pratomo pembegalan itu terjadi di jalan Kampung Negeri Sungkai, Kecamatan Gunung Labuhan.

"Benar, peristiwa tadi malam, satu orang warga meninggal dunia," kata Pratomo saat dihubungi, Sabtu (19/8/2023) pagi.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun kepolisian, korban meninggal dunia bernama Azwar Ragil (23) warga Kampung Negeri Sungkai.

"Korban meninggal dunia dengan luka tembak di kepala," kata Pratomo.

Baca juga: Kehabisan Bensin Saat Bawa Motor Curian, Pelaku Begal di Pasuruan Dihajar Massa

Peristiwa ini berawal saat korban melintas di lokasi kejadian mengendarai sepeda motor Yamaha Lexy warna putih bersama dua orang temannya.

Di tengah perjalanan, korban yang berbonceng tiga ini diadang oleh kawanan pelaku berjumlah tiga orang.

"Para pelaku lalu menodong senjata api kepada korban untuk menyerahkan sepeda motornya, tapi korban melawan," kata Pratomo.

Sekonyong-konyong pelaku langsung menarik pelatuk hingga senjata api itu meletus.

Posisi senjata api yang dipegang pelaku saat itu di depan wajah korban, sehingga peluru menembus pipi kanan dan kepala korban.

"Korban tewas di lokasi kejadian," katanya.

Sementara dua orang rekan korban yang melihat peristiwa langsung kabur menyelamatkan diri.

Diduga karena korban tewas, para pembegal itu juga kabur tanpa membawa sepeda motor korban.

"Sepeda motor korban ditemukan di lokasi kejadian, kita amankan sebagai barang bukti," katanya.

Pratomo mengatakan anggotanya masih di lapangan untuk mengungkap kejahatan ini secepat mungkin.

"Saya mengutuk keras perbuatan pelaku, Polres Waykanan akan melakukan segala upaya dan mengerahkan semua sumberdaya untuk dapat mengungkap pelaku kejahatan ini," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Regional
Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com