Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tinggal Air yang Dimasaknya ke Depan, Dapur Warga di Wonogiri Terbakar, 10 Kambingnya Terpanggang

Kompas.com - 18/07/2023, 14:26 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Editor

WONOGIRI, KOMPAS.com - Seorang warga di Wonogiri, Jawa Tengah, harus melihat 10 ekor kambing miliknya terpanggang, setelah dapurnya terbakar dengan api melahap kandangnya.

Insiden ini dialami Sronto, warga Dusun Bulusari, Desa Bulusulur, Kecamatan Wonogiri, pada Selasa pagi (18/7/2023).

Kepala UPT Pemadam Kebakaran (Damkar) Wonogiri Joko Santosa mengungkapkan, kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 08.30 WIB.

Baca juga: Kandang di Sragen Terbakar, Seekor Sapi Hangus Terpanggang

"Kami menerima laporan masuk pukul 08.45 WIB, kemudian tiba di lokasi kebakaran pukul 08.55 WIB," ucap Joko kepada TribunSolo.com, Selasa (18/7/2023).

Joko menuturkan, insiden bermula ketika anak Sronto memasak air di belakang rumah untuk dagang bakso dan mi ayam.

Proses memasak itu menggunakan bahan bakar dari kayu, sementara di sekitar tempat masak ada tumpukan kayu bakar dan kandang kambing.

"Api itu kemudian ditinggal ke depan, akhirnya api menjalar mengenai tumpukan kayu, kandang kambing dan atap dapur," kata Joko.

Damkar mengerahkan tiga unit mobil pemadam kebakaran, dipimpin oleh Komandan Regu (Danru) I Suparno.

Selain itu, proses pemadaman api juga mendapat bantuan dari BPBD, Polsek Kota Wonogiri, Koramil Kota Wonogiri, dan warga setempat.

Baca juga: 9 Kuda Mati Terpanggang Akibat Kebakaran di Bogor, Api Berhasil Padam Setelah 1 Jam

"Api itu berhasil dipadamkan, kira-kira pukul 09.30 WIB," tutur Joko.

Meski tidak ada korban jiwa manusia dalam kebakaran ini, Joko berujar 10 ekor kambing milik Sronto hangus beserta kandangnya.

"Kayu untuk membuat rumah dan atap dapur ikut terbakar, dan nilainya masih dihitung," ujar Joko.

"Kami mengimbau kalau sedang memasak atau membakar sesuatu jangan ditinggal. Apalagi ini sedang musim kemarau dan angin," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Dapur Sronto di Wonogiri Terbakar, Api Tungku Sambar Kayu dan Kandang, 10 Kambing Terpanggang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Regional
50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com