Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gibran dan FX Rudy Lepas Keberangkatan Bacaleg PDI-P Solo ke KPU, Ingatkan Jangan Konvoi

Kompas.com - 11/05/2023, 10:34 WIB
Labib Zamani,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kota Solo, Jawa Tengah, mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis (11/5/2023).

Sebelum berangkat, bacaleg dan para pendukung berkumpul di Kantor DPC PDI-P Brengosan, Kecamatan Laweyan, Solo.

Mereka berkumpul untuk mengikuti rangkaian seremonial pemberangkatan. Wali Kota Solo sebagai kader PDI-P Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Wali Kota Teguh Prakosa hadir dalam pemberangkatan bacaleg PDI-P.

Baca juga: Hanura Jadi Parpol Pertama Daftarkan Bacaleg di KPU Flores Timur

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini terlihat memakai seragam kebesaran partai berlambang banteng moncong putih warna merah menyala.

Ketua DPC PDI-P Solo FX Hadi Rudyatmo alias FX Rudy memimpin prosesi pemberangkatan para bacaleg DPRD Kota Solo 2024. Para bacaleg yang mendaftar ke KPU naik sepeda onthel dan delman.

Berikut urutan rombongan bacaleg menuju ke KPU. Brigadir motor, mobil soundsistem, mobil dokumentasi, rombongan sepeda onthel, pengurus DPC, bacaleg laki-laki, struktur partai, rombongan dokar, rombongan sepeda motor, ambulance dan brigadir motor.

Mereka berangkat star dari sekretariat DPC PDI-P Jl Hasanuddin No 26 Brengosan. Pemberangkatan bacaleg dilakukan oleh Gibran dan FX Rudy dengan mengibarkan bendera PDI-P.

Berikut rute pemberangkatan dari Selretarian DPC PDI-P ke timur Jl Hasanuddin - perlintasan KA Pasar Nongko belok kiri Jl RM Said ke barat-Balekambang belok kiri-Dishub belok kanan Jl Menteri Supeno ke barat-Simpang Tiga Aspol Manahan belok kiri Jl A Yani-Simpang Empat Sumber Belok kanan-Jl Letjen Suprapto ke utara-Sate Pak Dahlan belok kanan-Jl Kahuripan Raya ke timur-KPU-finis.

Adapun rute kembali KPU ke timur Jl Kahuripan Raya-Simpang Tiga ke kiri-Jl Kahuripan timur 1-Simpang Tiga ke kiri Jl Mangun Sarkoro ke barat-Sate Pak Dahlan ke kiri-Jl Letjen Suprapto ke selatan-Simpang Empat Sumber ke kiri-Jl A Yani ke timur-Roda Jati ke kanan-Jl MT Haryono ke selatan-Simpang Empat Pemuda belok kiri-Jl RM Said ke timur-Perlintasan KA-Mengelilingi Pasar Nongko-Perlintasan KA-belok kiri Jl Hasanuddin ke barat DPC PDI-P-selesai.

Baca juga: Tiba di KPU RI untuk Daftar Bacaleg, Rombongan PDI-P Disambut Teriakan Hattrick

Ada 45 bacaleg sementara yang didaftarkan ke KPU. Sementara target PDI-P untuk DPRD Kota Solo 2024 sebanyak 35 kursi.

"Sebanyak 35 kursi bukan pekerjaan yang mudah. Namun kalau kita gotong royong pasti bisa," kata Ketua DPC PDI-P Kota Solo Rudy di Solo, Jawa Tengah, Kamis.

Rudy mengatakan, bacaleg PDI-P 2024 sebagian besar adalah kader muda. Ada 40 persen kader muda yang ikut mendaftar sebagai bacaleg.

Lebih jauh Rudy mengimbau para peserta pengantar bacaleg ke KPU untuk tidak melakukan konvoi.

"Teman-teman (pengantar) yang pakai sepeda motor tidak boleh konvoi. Nanti kalau konvoi masuk ke Polres sepeda motornya keluarnya tanggal 15 Februari 2024," ungkap Rudy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sopir Bus Kecelakaan Maut di Subang Belum Diinterogasi, Polisi: Masih Sakit

Sopir Bus Kecelakaan Maut di Subang Belum Diinterogasi, Polisi: Masih Sakit

Regional
Warga Blora Temukan Bayi di Luar Rumah dengan Surat 'Jaga Anak Ini dengan Baik'

Warga Blora Temukan Bayi di Luar Rumah dengan Surat "Jaga Anak Ini dengan Baik"

Regional
Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, Gubernur Sumbar Nyaris Jadi Korban

Longsor di Sitinjau Lauik, Gubernur Sumbar Nyaris Jadi Korban

Regional
Kambing yang Dicuri Pemberian Dedi Mulyadi, Muhyani: Saya Minta Maaf

Kambing yang Dicuri Pemberian Dedi Mulyadi, Muhyani: Saya Minta Maaf

Regional
Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Regional
Gunung Ile Lewotolok NTT Alami 120 Kali Gempa Embusan dalam 6 Jam

Gunung Ile Lewotolok NTT Alami 120 Kali Gempa Embusan dalam 6 Jam

Regional
Hanya Berselang 2 Jam, Sungai Bogowonto Kembali Makan Korban Jiwa

Hanya Berselang 2 Jam, Sungai Bogowonto Kembali Makan Korban Jiwa

Regional
352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

Regional
360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

Regional
Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Regional
Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Regional
Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Regional
Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Regional
Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com