Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lintasi Pantura Brebes, 14 Truk Sumbu Tiga Dikandangkan Petugas

Kompas.com - 18/04/2023, 04:45 WIB
Tresno Setiadi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Sebanyak 14 truk sumbu tiga lebih atau melebihi jumlah berat yang ditentukan, dikandangkan jajaran Satlantas Polres Brebes ke kantong parkir Pangkalan Truk Kecipir Losari, pantura Brebes, Jawa Tengah Senin (17/4/2023) sore.

Tindakan tegas itu dilakukan Satlantas Polres Brebes bersama Dinas Perhubungan sesuai dengan Surat Ketetapan Bersama (SKB) Tiga Menteri tentang pembatasan atau larangan melintas saat arus mudik 2023.

Baca juga: Truk Pasir Dilarang Melintas di Jalur Mudik Magelang, Kalau Melanggar Dikandangkan

"Hari ini 14 truk lebih dari tiga sumbu yang dikandang," kata Kepala Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Brebes AKP Edi Sukamto, kepada wartawan, Senin (17/4/2023).

Edi mengungkapkan, tindakan itu sebagai upaya memperlancar mudik. Dalam hal ini kendaraan penumpang seperti bus, mobil pribadi, serta sepeda motor menjadi prioritas untuk melintas baik di jalur pantura, jalur tengah, jalur selatan serta jalur tol.

Pemberlakuan larangan melintas saat arus mudik bagi kendaraan beban mulai hari Senin 17 April 2023 mulai pukul 16.00 WIB hingga Jumat 21 April pukul 24.00 WIB.

Sementara saat arus balik pada periode pertama yaitu mulai Senin 24 April hingga 26 April 2023, dan periode kedua 29 April sampai 2 Mei 2023.

Edi berharap agar sopir truk maupun pemilik agar mematuhi aturan itu.

"Yang masih ngeyel melintas akan kita kandangkan di kantong-kantor parkir yang sudah kita sediakan baik di jalur pantura, tengah maupun selatan," kata Edi.

Edi menambahkan, melalui aturan SKB Tiga Menteri itu diharapkan bisa memberikan rasa aman dan nyaman para pemudik yang hendak pulang ke kampung halaman.

“Jangan sampai melintasnya kendaraan beban ini jadi menghambat perjalanan para pemudik, khusunya yang melintas di wilayah Brebes. Kecuali untuk truk yang mengangkut sembako, ternak, BBM dan Migas,” imbuh Edi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com