Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Semarang 4 Hari Tak Kunjung Surut, Menteri Basuki Turun Gunung

Kompas.com - 03/01/2023, 20:04 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Khairina

Tim Redaksi

 

SEMARANG, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono turun gunung mengatasi permasalahan banjir di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng)

"Sebenarnya di Kota Semarang sudah ada empat polder yang digunakan untuk rob," jelasnya di Rumah Pompa Seringin, Kecamatan Genuk, Kota Semarang, Selasa (3/1/2023).

Dia menjelaskan, masing-masing polder berada di Semarang Barat, Semarang Tengah dan Semarang Timur. Untuk Semarang Timur ada dua polder.

"Semarang Timur ada dua polder di Pompa Seringin dan Tenggang," ujarnya.

Baca juga: Menteri Basuki Temukan 5 Mayat Saat Buka Jalan Tertutup Longsor akibat Gempa Cianjur

Menurutnya, salah satu penyebab banjir di Kota Semarang disebabkan karena hujan ekstrem. Hal itu membuat rumah pompa kewalahan untuk mengurutkan banjir.

"Kapasitasnya pompa 10 meter kubik per detik," paparnya.

Baca juga: Menteri Basuki Minta Road Engineer IKN Paham 3 Hal Ini

Sementara, saat hujan ekstrem, debit air hujan sampai dengan 65 meter kubik per detik. Untuk itu Basuki menyimpulkan jika kapasitas rumah pompa tersebut masih kurang.

"Ini masih kurang," ujarnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolda Jaten, Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan, saat ini banjir di Kota Semarang sudah mulai surut jika dibandingkan tiga hari yang lalu.

"Tinggi air sudah mulai surut. Paling siang nanti juga sudah bisa dilewati. Tadi mobil Innova sudah bisa lewat Jalan Kaligawe," ujarnya.

Untuk hari ini, lanjutnya, sudah tidak ada pengalihan arus di jalur tersebut. Meski demikian, petugas kepolisian masih menyediakan truk untuk membantu warga.

"Kaligawe kita sediakan truk untuk membantu warga melintas," paparnya.

Luthfi juga sudah berkomunikasi dengan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo terkait dengan penanganan banjir.

"Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) akan menggunakan pesawat untuk mengalihkan hujan di Kota Semarang," ujarnya.

Dia berharap, dengan skenario tersebut tak terjadi lagi hujan ekstrim di Kota Semarang untuk beberapa waktu kemudian.

"Namun saya sampaikan kita belum tau soal cuaca yang akan datang," imbuhnya.

Secara umum, kata dia, beberapa titik yang tergenang karena banjir sudah mulai surut. Di Kecamatan Genuk juga sudah didirikan dapur umum untuk bantu warga.

"Sudah kita perhatikan terkait dengan bantuan dapur umum dan lain sebagainya," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Keroyok Pelajar SMK, 9 Orang di Ungaran Ditangkap Polisi

Keroyok Pelajar SMK, 9 Orang di Ungaran Ditangkap Polisi

Regional
Diduga Terjerat Pinjol, Pria di Brebes Nekat Akhiri Hidup dengan Gantung Diri

Diduga Terjerat Pinjol, Pria di Brebes Nekat Akhiri Hidup dengan Gantung Diri

Regional
Polisi Tersangka Pemerkosaan Anak di Ambon Ancam Penjarakan Korban jika Melapor

Polisi Tersangka Pemerkosaan Anak di Ambon Ancam Penjarakan Korban jika Melapor

Regional
Usai Gerindra, Ngesti Merapat ke PKB Ambil Formulir Pendaftaran Bupati

Usai Gerindra, Ngesti Merapat ke PKB Ambil Formulir Pendaftaran Bupati

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus Pagi Ini, Warga Diminta Waspada

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus Pagi Ini, Warga Diminta Waspada

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Gempa M 5,0 Guncang Mamberamo Tengah Papua

Gempa M 5,0 Guncang Mamberamo Tengah Papua

Regional
Geram, Warga Amankan 3 Remaja Bersenjata Tajam Saat Akan Tawuran di Sumbang Banyumas

Geram, Warga Amankan 3 Remaja Bersenjata Tajam Saat Akan Tawuran di Sumbang Banyumas

Regional
71 Kloter Haji Jateng-DIY Berangkat ke Tanah Suci, 8 Jemaah Lansia Risiko Tinggi Meninggal

71 Kloter Haji Jateng-DIY Berangkat ke Tanah Suci, 8 Jemaah Lansia Risiko Tinggi Meninggal

Regional
Saat Gibran Enggan Komentari Putusan MA Dinilai Muluskan Dinasti Politik Jokowi

Saat Gibran Enggan Komentari Putusan MA Dinilai Muluskan Dinasti Politik Jokowi

Regional
Digauli Bapak Angkat, Siswi SD di Grobogan Hamil 8 Bulan

Digauli Bapak Angkat, Siswi SD di Grobogan Hamil 8 Bulan

Regional
Soal Putusan MA dan Peluang Kaesang Maju Pilkada Jakarta, Ini Respons Sandiaga

Soal Putusan MA dan Peluang Kaesang Maju Pilkada Jakarta, Ini Respons Sandiaga

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com