Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Tenggak Racun, Perempuan Asal Jakarta Ditemukan Tewas di Kamar Kosnya di Kendari

Kompas.com - 09/12/2022, 09:17 WIB
Kiki Andi Pati,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

KENDARI, KOMPAS.com - Kematian TRN (27), perempuan asal Jakarta, di salah satu kamar kos di Lorong Taridala, Kelurahan Mandonga, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Rabu (7/12/2022) diduga akibat meminum racun.

Kapolresta Kendari Kombes Muh Eka Faturrahman mengatakan, berdasarkan hasil otopsi di Rumah Sakit Bhayangkara Kendari, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

Baca juga: Dosen Ditemukan Tewas di Pesanggrahan, Diduga Telah Meninggal 3 Hari Lalu

"Dokes belum membuatkan surat. Namun, diduga keras korban meminum racun tikus, dan ini masih didalami karna hasilnya belum keluar," ungkap Kombes Eka kepada Kompas.com, Kamis (8/12/2022).

Sebelumnya, pemilik rumah kos bernama H. Bakri merasa curiga dengan salah satu penghuni kamar 01 yang tak kunjung keluar dari kamarnya sejak kemarin pagi.

"Saya menelepon korban, namun tak ada respons. Saya lalu berinisiatif membuka kamar kos dan menemukan korban sudah tergeletak tak bernyawa, lalu saya hubungi pihak kepolisian," ungkap Bakri.

Menurut Bakri, korban mulai menyewa kamar kos sejak tiga hari lalu atau tepatnya pada 3 Desember 2022, dan pada hari keempat, perempuan tersebut ditemukan tewas.

Kapolsek Mandonga AKP Jimi Fernando mengatakan, berdasarkan informasi dari pemilik rumah kos, korban datang ke Kendari untuk menemui pacarnya berdinas di TNI Angkatan Darat di Sulawesi Tenggara.

"Setelah kita melakukan identifikasi, kita membawa mayat wanita ini ke Rumah Sakit Bhayangkara Kendari untuk divisum," kata Jimi.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Kendari AKP Fitrayadi mengungkapkan bahwa di sekitar jasad korban, pihaknya menemukan air mineral dan dua kotak pembungkus racun serangga.

Namun, pihaknya tidak menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

"Terkait pacar korban, silakan tanya pada Denpom," tegasnya.

Baca juga: Diduga Frustasi Ditinggal Istri Jadi TKW, Pria di Bima Ditemukan Tewas Gantung Diri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Regional
DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

Regional
Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Regional
Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Regional
Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com