Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

18 Anggota Polisi di Papua Keroyok Anggota TNI AU, Berawal dari Futsal hingga Videonya Viral

Kompas.com - 28/04/2022, 12:22 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakiri akan menindak tegas anggota polisi yang terlibat pengeroyokan terhadap seorang anggota Tentara Nasional Indonesi (TNI) Angkatan Udara (AU).

Aksi pengeroyokan itu sempat terekam dan videonya viral di media sosial.

"Saya sudah perintahkan untuk semua yang terlibat diproses pidana umum," ujarnya, di Jayapura, Selasa (26/4/2022).

Baca juga: Video Viral Polisi Keroyok Anggota TNI AU, Kapolda Papua: Semua yang Terlibat Diproses Hukum

Berawal dari futsal

Dari keterangan Direskrimum Polda Papua Kombes Faizal Ramadhani, pengeroyokan itu berawal dari pertandingan futsal.

Lalu, untuk kasus itu sudah ada 18 anggota Polres Boven yang telah diperiksa.

Namun demikian, kata Faizal, tidak semuanya akan diproses dengan pidana umum. Hal itu tergantung dari pemeriksaan awal.

"Jadi kejadian tersebut bermula dari pertandingan futsal, sampai hari ini sudah 15 orang diperiksa di Propam dan tiga orang di Reskrim," kata dia.

"Kejadian ini menjadi atensi Kapolda sehingga kasusnya harus dituntaskan," tambah Faizal.

(Penulis : Kontributor Jayapura, Dhias Suwandi | Editor : Dheri Agriesta)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com