Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Landa Aceh Utara, Seorang Murid SD Tewas Terseret Arus Saluran Irigasi

Kompas.com - 03/01/2022, 13:23 WIB
Masriadi ,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

 

ACEH UTARA, KOMPAS.com – Salah seorang murid Sekolah Dasar (SD) bernama Andika (12) dilaporkan tewas terseret banjir di Desa Meuria, Kecamatan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara, Minggu (2/1/2021).

Kapolsek Matangkuli, Asriadi pada wartawan Senin (3/1/2021) menyebutkan, korban jatuh ke lokasi banjir dan terseret arus.

Awalnya, korban bersama temannya bermain di saluran irigasi sambil melihat air banjir.

Namun, korban terjatuh dan diduga tak bisa berenang.

Baca juga: Aceh Timur Dilanda Banjir, Bocah 8 Tahun Tewas Terseret Arus

"Arus di aliran irigasi sangat deras, jadi korban terperosok ke dalam sungai dan tenggelam," jelasnya.

Belakangan, polisi dan masyarakat melakukan pencarian. Korban ditemukan tewas dan langsung diserahkan ke keluarga untuk dilakukan pemakaman.

"Saya imbau agar jangan main air banjir. Bisa berbahaya," kata Kapolsek.

Baca juga: Air Parit di Aceh Utara Tiba-tiba Berubah Jadi Merah Darah, Jadi Tontonan Warga

Sementara itu, hari ini, banjir merendam jalan lintas nasional Kota Lhoksukon, Aceh Utara.

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Utara, banjir merendam sejumlah wilayah.

Wilayah itu yakni Kecamatan Dewantara, Sawang, Banda Baro, Cot Girek, Matangkuli, Pirak Timu, Lhoksukon, Langkahan, Samudera, Nisam Antara, Kecamatan Tanah Luas.

“Hari ini lintas nasional lumpuh. Kita terus koordinasi dengan pihak Pemerintah Provinsi Aceh menangani banjir ini,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, dua hari terakhir banjir merendam Kabupaten Aceh Utara.

Akibatnya, ratusan rumah terendam air dan ribuan warga harus mengungsi.

Sementara itu, Dinas Sosial Aceh Utara menyalurkan bantuan masa panik bagi warga yang terdampak banjir.

Adapun banjir di kabupaten itu akibat meluapnya sejumlah sungai setelah wilayah Aceh Utara diguyur hujan deras.

Baca juga: Hendak Menolong Anaknya, Seorang Ibu di Aceh Tewas Ditikam Sesama Pasien

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com