Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Padang Panjang Sediakan Tes Swab Gratis untuk CPNS

Kompas.com - 04/10/2021, 12:04 WIB
Rahmadhani,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Padang Panjang, Sumatera Barat, menyediakan tes swab antigen gratis untuk peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

"Peserta CPNS yang mendapatkan tes swab antigen gratis adalah warga Kota Padang Panjang yang dibuktikan KTP, dan pegawai dari daerah lain yang bekerja di Padang Panjang," ujar Kepala Dinas Kesehatan Padang Panjang Nuryanuar saat dihubungi, Sabtu (2/10/2021).

Lokasi tes swab antigen gratis pada 4 Oktober 2021 berada di Puskesmas Sikolos dan Markas Koramil 01/Padang Panjang.

Baca juga: Masih PPKM Level 4, Pemkot Padang Sudah Menggelar PTM Terbatas

Kemudian, pada 5 Oktober 2021 di Puskesmas Sikolos dan Puskesmas Gunung.

Selanjutnya pada 6 Oktober di Puskesmas Sikolos dan Puskesmas Gunung.

Kemudian pada 7 Oktober 2021 di Puskesmas Koto Katik dan Puskesmas Bukit Surungan.

Sementara pada 8 Oktober 2021 di Puskesmas Bukit Surungan dan Puskesmas Gunung.

"Kami imbau peserta CPNS yang memenuhi syarat untuk melakukan tes swab di tempat yang sudah ditentukan. Waktu pelaksanaannya dari jam 08.00 WIB hingga jam 10.00 WIB," kata Nuryanuar.

Baca juga: Jadwal, Lokasi, dan Persyaratan SKD CPNS Pemkot Padang Panjang 2021

Pemerintah Kota Padang Panjang akan menggelar ujian Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada 5-9 Oktober 2021 mendatang.

Ujian bakal diikuti 1.412 peserta.

“Ujian akan digelar di Kampus ISI Padang Panjang. Kita menggelar 13 sesi ujian. Setiap harinya kita menggelar tiga sesi kecuali hari Jumat, hanya dua sesi. Kita menyediakan 115 komputer untuk ujian,” ujar Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Rudi Suarman, Kamis (23/9/2021).

Menurut Rudi, untuk tahun ini, Pemkot Padang Panjang membuka 81 formasi dengan rincian 15 formasi CPNS tenaga kesehatan; 36 formasi CPNS tenaga teknisi; dan 30 formasi PPPK tenaga guru.

"Pelamar yang memilih mendaftar ke Pemkot Padang Panjang sebanyak 1.967 orang. Yang lulus seleksi administrasi sebanyak 1.640 orang, dan yang tidak lulus seleksi administrasi sebanyak 327 orang," kata Rudi.

Baca juga: 54 Siswa SMA di Padang Panjang Positif Covid-19 Saat PTM, Berawal dari Satu Orang Demam

Saat ujian SKD nanti, peserta wajib untuk menunjukkan bukti sudah melakukan tes PCR atau rapid test, serta menggunakan masker tiga lapis.

“Untuk bukti sudah divaksin tidak ada, karena aturan tersebut hanya berlaku untuk di daerah di Pulau Jawa. Untuk pakaian, peserta harus menggunakan baju putih dan celana atau rok warna hitam,” ujar Rudi.

Rudi mengatakan, saat pelaksanaan ujian nanti, para peserta ataupun panitia harus mematuhi protokol kesehatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Regional
SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

Regional
Tantang Mahyeldi di Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Tantang Mahyeldi di Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Regional
Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Regional
Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Regional
Banjir Luwu, Korban Meninggal Jadi 10 Orang, 2 Masih Dicari

Banjir Luwu, Korban Meninggal Jadi 10 Orang, 2 Masih Dicari

Regional
Capaian Keuangan Sumsel, Nilai Ekspor 503,09 Juta Dollar AS hingga NTUP Naik 1,5 Persen 

Capaian Keuangan Sumsel, Nilai Ekspor 503,09 Juta Dollar AS hingga NTUP Naik 1,5 Persen 

Regional
Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Regional
Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Regional
Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Regional
Aktivitas Gunung Ile Lewotolok Meningkat dalam Tiga Hari Terakhir, Status Siaga

Aktivitas Gunung Ile Lewotolok Meningkat dalam Tiga Hari Terakhir, Status Siaga

Regional
3 Tahun Bersembunyi Usai Membakar Rumah dan Sepeda Motor, 7 Pria di NTT Serahkan Diri ke Polisi

3 Tahun Bersembunyi Usai Membakar Rumah dan Sepeda Motor, 7 Pria di NTT Serahkan Diri ke Polisi

Regional
Jaksa Beberkan Dugaan Korupsi Kades Wailebe NTT yang Ditetapkan Jadi Tersangka

Jaksa Beberkan Dugaan Korupsi Kades Wailebe NTT yang Ditetapkan Jadi Tersangka

Regional
Perkembangan Situasi di Intan Jaya, TNI-Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Warga yang Ditembak KKB

Perkembangan Situasi di Intan Jaya, TNI-Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Warga yang Ditembak KKB

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com