Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Pengantar Jenazah yang Keroyok Petugas Tol di Makassar Ditangkap

Kompas.com - 04/05/2021, 15:48 WIB
Hendra Cipto,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Polisi akhirnya menangkap empat pengantar jenazah yang mengeroyok petugas di Pintu Tol Reformasi, Makassar, Sulawesi Selatan.

Kepala Subbagian Hubungan Masyarakat (Kasubbag Humas) Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Makassar AKP Lando mengatakan, empat pengeroyok petugas tol itu kini sedang diperiksa.

Keempat orang yang ditangkap adalah Azan (22), Syahrul (37), Rian (29), dan Asril (26). Seluruhnya merupakan warga Makassar.

Baca juga: Pengunjung Mall Panakkukang Makassar Membeludak, Wali Kota Makassar Keliling Bawa Pengeras Suara

Mereka menganiaya petugas bernama Rachmat Riyadi pada 23 April 2021 karena tidak memperbolehkan rombongan pembawa jenazah yang mengendarai sepeda masuk ke jalan tol.

Selain itu, rombongan ini juga meminta palang pintu tol dibuka untuk rombongan itu tanpa harus membayar tarif masuk.

"Karena belum dilakukan pembayaran, korban yang pun tidak membuka palang pintu. Korban juga sudah menyampaikan kepada pelaku dan rombongan jenazah bahwa bukan dirinya membuka palang pintu tanpa dilakukan pembayaran. Selanjutnya pengantar mayat merusak palang pintu kemudian menganiaya korban secara bersama-sama memukul korban," kata Lando saat dihubungi, Selasa (4/5/2021).

Setelah mengalami penganiayaan, korban melapor ke Kepolisian Sektor Tamalanrea.

Baca juga: 3.000 Tenaga Kontrak Dapat Gaji Meski Tak Terdaftar, Wali Kota Makassar: Saya Tak Tahu Ini Siluman atau Tidak

Penyelidikan kasus ini kemudian dilakukan anggota Jatanras Polrestabes Makassar.

"Diduga pelaku yang sedang berada di Jl Topaz Boulevard. Polisi pun langsung menuju ke lokasi dan berhasil mengamankan pelaku," sebut Lando.

Menurut Lando, keempat orang itu sudah mengakui perbuatannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com