Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Januari-Februari, Puncak Hujan di Yogya

Kompas.com - 12/01/2013, 20:03 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Curah hujan di wilayah Yogyajarta diperkirakan akan mencapai puncaknya di bulan Januari dan Februari 2013 ini. Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Yogyakarta Toni Agus Wijaya mengatakan, volume curah hujan di Yogyakarta akan meningkat dan mencapai puncaknya pada bulan Januari sampai dengan Februari.

"Curah akan melebihi 150 milimeter per hari dengan kecepatan angin sekitar 30-40 kilometer per jam. Peningkatan ini akan sampai puncaknya pada pertengahan bulan Januari-Februari," terangnya, Sabtu (12/1/2013).

Toni menjelaskan, tingginya kapasitas curah hujan disertai angin dengan kecepatan mencapai 30-40 km/jam ini harus diwaspadai oleh masyarakat. " Di sekitar rumah warga yang ada pohon dengan ranting-ranting yang berpotensi roboh harus dipangkas untuk mengantisipasi angin kencang," ungkapnya.

Selain itu, Toni juga mengharapkan agar warga di bantaran sungai meningkatkan kewaspadaannya terkait bahaya banjir yang berpotensi datang jika curah hujan cukup deras.

Di tempat berbeda, Komandan SAR DIY Brotoseno menjelaskan, pihaknya sudah mempersiapkan anggotanya untuk mengantisipasi bencana akibat cuaca buruk termasuk meningkatnya curah hujan disertai angin kencang.

"Setiap saat dan setiap waktu kita siap. Anggota dan perlengkapan selalu kita siagakan," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com