Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polri Dalami Temuan Selebaran dalam Tas

Kompas.com - 07/10/2011, 14:32 WIB
Ferry Santoso

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Aparat kepolisian mendalami temuan selebaran yang bersifat provokatif dalam tas yang ditemukan di lokasi ledakan di ATM BRI di Sleman, DI Yogyakarta. Polisi juga masih mendalami bahan-bahan yang menyebabkan ledakan tersebut.

Demikian disampaikan Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Anton Bachrul Alam di Jakarta, Jumat (7/10/2011). "Saksi melihat ada tas yang tertinggal. Tas berisi selebaran yang sifatnya provokatif," kata Anton.

Anton menambahkan, tim dari pusat laboratorium forensik masih mendalami atau meneliti bahan-bahan. "Apakah ledakan dari bom molotov atau hubungan arus pendek," katanya.

Anton menjelaskan, ledakan di ATM BRI Sleman itu terjadi Jumat, sekitar pukul 02.00. Polisi sudah memeriksa saksi-saksi dan mengamankan satu orang yang diduga terkait dengan ledakan tersebut. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com