Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aqua Bantu Pemda Entaskan Kemiskinan

Kompas.com - 25/07/2009, 05:46 WIB

KUPANG, KOMPAS - Satu Untuk Sepuluh (SUS), program sosial Danone Aqua untuk membantu penyediaan akses air bersih yang dijalankan di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) Provinsi NTT, diyakini bisa lebih menggerakkan pemda setempat sehingga merasa terbantu dalam upaya mengentaskan kemiskinan dan ketertinggalan wilayahnya. "Akan bagus, malah, jika nanti ada pihak swasta lain tertarik membantu pengadaan akses air bersih di NTT. Apa yang kami lakukan dalam program SUS, juga agar pemda setempat merasa mempunyai mitra dalam memikirkan masalah masyarakat," ujar Binahidra Logiardi, Water and Sanitation Program Manager PT Tirta Investama.

Untuk program SUS atau juga disebut program 1 L Aqua = 10 L air bersih, menurut Binahidra, juga dianggap lebih memaksimalkan peran kelompok kerja air minum penyehatan lingkungan (AMPL) milik Pemprov NTT. "Saya yakin pemkab pun selama in mencari mitra tepat untuk membangun wilayahnya," tuturnya.

Rama Furry, Liaison and communication ACF (action contre la faim) mengemukakan, penunjukan Yasna, LSM lokal adalah tepat. Alasannya,  LSM lokal tentu lebih bagus membaca permasalahan daerah dan menjalankan program sesuai karakter tempat.

SUS yang tahap pertama dijalankan pertengahan 2007 lalu, ditarget rampung akhir Juli Agustus. Diperkirakan 19.000 warga pada 52 dusun di empat kecamatan di TTS yakni Boking, Amanatun Utara, Toianas dan Noebana, menikmat akses air bersih ini. "Beberapa yang ternyata mesti dipahami, adalah. pertama, NTT bukan daerah gersang, namun memang warga sulit dapat air karena mesti jalan jauh. Kedua, pipa pipa bisa ditanam,. Ini menepis rumor bahwa tanah di perbukitan Suni, Noebana ini tak bisa digali untuk diisi perpipaan galvanis, "katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com