Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

TMMD di Siak Siap Digelar, Aster Kasad TNI Optimistis Target Peningkatan Jalan 1,3 Km Tercapai 

Kompas.com - 06/03/2024, 18:00 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Asisten Teritorial (Aster) Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Joko Hadi Susilo meninjau sejumlah titik kegiatan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 di Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak, Provinsi Riau.

TMMD merupakan kegiatan antara TNI dan pemerintah daerah (pemda) mempercepat terobosan pembangunan di daerah pedesaan serta meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat.

Kegiatan tersebut bertujuan melihat kesiapan tempat di sejumlah titik yang akan diresmikan dan disinggahi Kasad pada kunjungan kerja 20 maret 2024 mendatang.

Joko mengatakan, dia optimistis pelaksanaan kegiatan fisik tersebut akan selesai pada waktunya.

Dengan begitu, sebut dia, semua target telah dikerjakan pada penutupan TMMD di kecamatan Sabak Auh pada 20 Maret 2024 mendatang.

Baca juga: Lembaga Penyiaran Siak Terima Penghargaan AMC 2024, Diskominfo Siak Utarakan Harapannya

"Sasaran utama, yaitu peningkatan jalan ini sepanjang 1300 meter dan lebar 4 meter di Kampung Sungai Tengah dengan betonisasi pengerjaannya telah mencapai 64,9 persen serta rehab rumah tidak layak huni telah mencapai 56 persen,” ujarnya dalam siaran pers, Rabu (6/3/2024). 

Dia juga menyebutkan, rehab Musala Baitul Maqdis di Kampung Belading telah mencapai 73 persen dan pembangunan mandi cuci kakus (MCK) telah mencapai 77 persen.

Joko menjelaskan, pihaknya mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan nasional.

Pada penutupan TMMD nanti, pihaknya akan melaksanakan penanaman padi dan pohon buah yang rencananya akan dihadiri Kasad Maruli Simanjuntak.

"Harapannya semua kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kemanunggalan TNI-Rakyat akan terwujud,” jelasnya.

Baca juga: MPP Kabupaten Siak Diresmikan, Ada 176 Perizinan yang Sudah Dilayani

Joko mengatakan, dirinya bersama Kepala Staf Komando Daerah Militer (Kasdam) I Bukit Barisan Refrizal, Bupati Siak Alfedri, serta Komandan Komando Daerah Militer (Dandim) 0322 Siak Riyanto Budi Nugroho turut menyaksikan persiapan tersebut.

“Kami melihat langsung sampai sejauh mana progres kegiatan fisik yang sedang dilaksanakan dalam rangka TMMD ke-119 di Kecamatan Sabak Auh ini,” jelas Joko usai melakukan pertemuan di kediaman Bupati Siak, Selasa (5/3/2024).

Semenara itu, Alfedri mengucapkan selamat datang kepada Aster Kasad Joko Hadi Susilo dan Kasdam I Bukit Barisan Brigjen TNI Refrizal.

"Alhamdulillah, tadi kami melihat langsung progres pelaksanaan kegiatan fisik TMMD di beberapa titik di Kecamatan Sabak Auh ini. Mudah mudahan semua progres dapat selesai dan berjalan dengan baik dan lancar,” ucapnya.

Alfedri juga mengapresiasi dukungan dan partisipasi masyarakat serta kontribusi positif dari semua pihak hingga kegiatan itu berjalan dengan baik.

Baca juga: Peragaan Manasik Haji Santri Digelar Pertama Kali di Siak, Bupati Alfedri Berikan Apresiasi

"Semoga apa yang telah dikerjakan pada TMMD ke-119 di Kecamatan Sabak Auh dapat memberikan manfaat dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta dapat membantu pembangunan dan kemajuan daerah,” tuturnya.

Adapun Kasad TNI Maruli Simanjuntak akan mengikuti sejumlah rangkaian kegiatan di Siak. 

Beberapa kegiatan itu, di antaranya meresmikan rumah tahfiz, pelaksanaan rehab musala, rehab rumah tidak layak huni (RTLH), pembangunan MCK, pembuatan sumber air bersih (TNI AD Manunggal Air), pelaksanaan peningkatan jalan, dan peninjauan lokasi untuk penanaman padi, dan penanaman pohon buah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Bupati Nonaktif Labuhanbatu Didakwa Korupsi Rp 4,9 Miliar

Bupati Nonaktif Labuhanbatu Didakwa Korupsi Rp 4,9 Miliar

Regional
'Branding' Solo Kota Olahraga, Gibran Sebut Anggaran untuk Perbaikan Velodrome Manahan Capai Rp 35 Miliar

"Branding" Solo Kota Olahraga, Gibran Sebut Anggaran untuk Perbaikan Velodrome Manahan Capai Rp 35 Miliar

Regional
Jelang Idul Adha, Perajin Tusuk Sate Kewalahan Penuhi Permintaan Pasar

Jelang Idul Adha, Perajin Tusuk Sate Kewalahan Penuhi Permintaan Pasar

Regional
2 Jaringan Pemburu Jual Cula Badak TNUK ke China untuk Obat dan Kosmetik

2 Jaringan Pemburu Jual Cula Badak TNUK ke China untuk Obat dan Kosmetik

Regional
Pemprov Bengkulu Raih Opini WTP 7 Kali Berturut-turut, Gubernur Rohidin Dapat Apresiasi

Pemprov Bengkulu Raih Opini WTP 7 Kali Berturut-turut, Gubernur Rohidin Dapat Apresiasi

Regional
Wakapolsek Margoyoso Pati Dipukul Pria Mabuk di Panggung Dangdut, Begini Penjelasannya

Wakapolsek Margoyoso Pati Dipukul Pria Mabuk di Panggung Dangdut, Begini Penjelasannya

Regional
Tersangkut Kasus Pidana, Pria di Tanah Laut Kalsel Menikah di Kantor Polisi

Tersangkut Kasus Pidana, Pria di Tanah Laut Kalsel Menikah di Kantor Polisi

Regional
Eks Bupati Tanimbar Diperiksa Jaksa Terkait Korupsi SPPD dan Penyertaan Modal

Eks Bupati Tanimbar Diperiksa Jaksa Terkait Korupsi SPPD dan Penyertaan Modal

Regional
Soal Peluang Adiknya Maju Pilkada DKI, Gibran: Keputusannya di Kaesang

Soal Peluang Adiknya Maju Pilkada DKI, Gibran: Keputusannya di Kaesang

Regional
Sekolah di Pebatasan RI-Papua Nugini Dapat Bantuan 200 Buku dari Kemendikbud

Sekolah di Pebatasan RI-Papua Nugini Dapat Bantuan 200 Buku dari Kemendikbud

Regional
Jual Cula di Pasar Gelap Internasional, Pemburu Bunuh 26 Badak di TNUK

Jual Cula di Pasar Gelap Internasional, Pemburu Bunuh 26 Badak di TNUK

Regional
Prarekontruksi Kasus Vina Cirebon, Warga yang Melihat Teriak 'Pegi Tak Bersalah'

Prarekontruksi Kasus Vina Cirebon, Warga yang Melihat Teriak "Pegi Tak Bersalah"

Regional
Bupati Kebumen Ungkap Dugaan Pungli Satpol PP Rp 30 Juta Lewat Medsos

Bupati Kebumen Ungkap Dugaan Pungli Satpol PP Rp 30 Juta Lewat Medsos

Regional
DPC PDI-P Brebes Tunggu Hasil Survei Elektabilitas 12 Bakal Calon, Siapa Saja Mereka?

DPC PDI-P Brebes Tunggu Hasil Survei Elektabilitas 12 Bakal Calon, Siapa Saja Mereka?

Regional
30 Siswa SD di Kepulauan Meranti Riau Keracunan Makanan

30 Siswa SD di Kepulauan Meranti Riau Keracunan Makanan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com