Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komplotan Copet Asal Bandung Beraksi di Konser Musik Solo, Ditangkap Saat "Nyabu"

Kompas.com - 13/11/2023, 14:42 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Komplotan copet menyasar acara konser musik gratis di Pemedan Pura Mangkunegara, Kecamatan Banjarsari, Solo, pada Sabtu (28/10/2023) pukul 21.00 WIB.

Dari empat pelaku asal Kota Bandung, tiga di antaranya sudah ditangkap saat sedang asyik memakai sabu.

"Korban melapor ini merupakan korban hp-nya hilang pada pagelaran sebuah konser musik gratis. Kemudian, langsung dilaksanakan pelacakan IMEI handphone korban dan pengejaran pelaku," kata Kapolresta Solo Kombes Iwan Saktiadi di Mapolresta Solo, Senin (13/11/2023).

Ketiga pelaku yang ditangkap berinisial FE (34), GN (36), dan YG (24).

Baca juga: 6 Sungai yang Membelah Kota Surakarta, Tidak Hanya Bengawan Solo

Mereka memiliki peran berbeda, yakni sebagai pegawas, pendorong, dan penerima barang saat melakukan aksi.

Akan tetapi, dalang aksi pencopetan tersebut, Ikin, warga Kota Bandung, masih berstatus boron.

"Tertangkap tiga orang yang saat di kos-kosan, juga sedang mengonsumsi sabu. Terdapat lima buah handphone dari total 12 handphone saat bereaksi di Mangkunegara," ujar dia. 

Iwan mengatakan, pelaku manfaatkan kelengahan korban saat menikmati konser musik dan telah melakukan pengintaian korban saat tiba di Pura Mangkunegara.

"Dalam hitungan detik, pelaku pengambil handphone korban. Yang sama-sama berjoget, kemudian ada aksi dorong. Lalu, eksekutor melakukan aksinya," ujar dia. 

Polisi menjerat ketiga pelaku dengan Pasal 363 Ayat 1 ke 4e KUHP dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara.

Baca juga: Awasi Netralitas ASN, Bawaslu Kota Solo Terjunkan Tim Patroli Siber

Sementara kasus narkobanya akan diproses terpisah oleh polisi. 

Pelaku berinisial FE mengaku, setelah melakukan aksinya, barang bukti ponsel dibagi rata ke anggota komplotan. Kemudian, mereka menjual dan uangnya digunakan untuk berjudi.

"Baru pertama kali diajak sama Ikin (tersangka DPO) ke Solo, acara gratis. Saya dikasih, dua handphone dan uang Rp 900.000," kata FE.

"Dua handphone sudah dijual, Rp 400.000 satu handphone. Buat modal judi, tapi kalah," ujar dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jasad Bayi Laki-laki Ditemukan di Pantai Randusangan Brebes, Polisi Buru Pelaku

Jasad Bayi Laki-laki Ditemukan di Pantai Randusangan Brebes, Polisi Buru Pelaku

Regional
Tak Kuat Menanjak, Bus Rombongan Wisatawan Asal Sleman Terguling di Karanganyar

Tak Kuat Menanjak, Bus Rombongan Wisatawan Asal Sleman Terguling di Karanganyar

Regional
Pengungsi Rohingya Kabur dari Tempat Penampungan di Aceh Barat, Pencarian Masih Nihil

Pengungsi Rohingya Kabur dari Tempat Penampungan di Aceh Barat, Pencarian Masih Nihil

Regional
Gibran dan Sandiaga Uno Bertemu di Solo, Ini yang Dibahas

Gibran dan Sandiaga Uno Bertemu di Solo, Ini yang Dibahas

Regional
2 Anggota Polisi Dibacok Saat Berusaha Bubarkan Geng Motor di Probolinggo

2 Anggota Polisi Dibacok Saat Berusaha Bubarkan Geng Motor di Probolinggo

Regional
Jadwal dan Harga Tiket KA Merak di Bulan Juni 2024

Jadwal dan Harga Tiket KA Merak di Bulan Juni 2024

Regional
Ditanya soal Pilkada Jateng, Raffi Ahmad: Panjang Nanti Izinnya Sama Istri

Ditanya soal Pilkada Jateng, Raffi Ahmad: Panjang Nanti Izinnya Sama Istri

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Sederet Fakta Oknum Polisi di Ambon Tega Perkosa Anak Tetangga Berusia 8 Tahun

Sederet Fakta Oknum Polisi di Ambon Tega Perkosa Anak Tetangga Berusia 8 Tahun

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Kompak Kenakan Kaos 'Ngegas Jateng' Bareng Dico, Raffi Ahmad Beri Penjelasan

Kompak Kenakan Kaos "Ngegas Jateng" Bareng Dico, Raffi Ahmad Beri Penjelasan

Regional
Banten Kekurangan 46.375 Ekor Hewan Kurban

Banten Kekurangan 46.375 Ekor Hewan Kurban

Regional
KM Bintan Jaya Karam, 3 Awak Ditemukan Selamat Mengapung di Lautan

KM Bintan Jaya Karam, 3 Awak Ditemukan Selamat Mengapung di Lautan

Regional
Perkosa Anak Kandung, Mantan Anggota Dewan di Bali Ditahan

Perkosa Anak Kandung, Mantan Anggota Dewan di Bali Ditahan

Regional
Penyelundupan 100.000 Benih Lobster di Riau Digagalkan, Nilainya Capai Rp 20 Miliar

Penyelundupan 100.000 Benih Lobster di Riau Digagalkan, Nilainya Capai Rp 20 Miliar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com