Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terungkapnya Kasus Mayat Berseragam Pramuka di Pemalang, Korban Dibunuh Kenalannya di Medsos

Kompas.com - 26/09/2023, 08:38 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Misteri kasus mayat berseragam Pramuka di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah (Jateng), akhirnya terungkap.

Korban berinisial RI (20) dibunuh oleh pria berinisial AM (26) yang ia kenal lewat media sosial.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pemalang AKBP Yovan Fatika Handhiska mengatakan, AM membunuh RI karena ingin menguasai harta korban.

"Pelaku ingin menguasai harta korban. Terbukti motor korban dijual seharga Rp 3 juta, yang hingga saat ini masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut," ujarnya Senin (25/9/2023).

Baca juga: Pelaku Pembunuhan Perempuan Berseragam Pramuka di Pemalang Akhirnya Ditangkap, Ini Motifnya

Berkenalan di medsos


Perkenalan antara RI dan AM berlangsung pada 5 Agustus 2023 di Facebook. Namun, saat itu, pelaku menggunakan nama dan foto palsu.

Seusai intens berkirim pesan, mereka sepakat bertemu pada 20 Agustus 2023 di Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Comal, Pemalang, pukul 21.00 WIB

Seusai pertemuan itu, mereka jalan-jalan di wilayah Kecamatan Comal.

Mereka sempat masuk ke salah satu rumah yang tak jauh dari rumah pelaku di Dusun Kedawung, Desa Sidorejo, Kecamatan Comal, Pemalang.

"Saat itu pelaku masih menggunakan masker, dan disuruh membuka maskernya oleh korban dan ternyata berbeda dengan foto pada akun," ucap Yovan.

Setelah itu, pelaku beraksi. Korban dibekap hingga meninggal.

Baca juga: Kronologi Pembunuhan Perempuan Berseragam Pramuka di Pemalang, Kenal di Medsos, Saat Bertemu Wajahnya Beda

 

Sebelum membuang jenazah RI, AM sempat memakaikan seragam Pramuka ke jasad korban. Ia lantas membawa jasad korban menggunakan sepeda motor untuk dibuang.

Yovan menuturkan, AM membuang jenazah RI ke sungai dekat tambak Desa Blendung, Kecamatan Ulujami, Pemalang, dengan cara ditenggelamkan.

Selepas membunuh RI, pelaku menggondol sepeda motor korban.

Baca juga: Misteri Jasad Perempuan Berseragam Pramuka di Pemalang: Korban Sudah Bekerja dan Sempat Menghilang

Jasad korban ditemukan pada 22 Agustus 2023.

Untuk diketahui, korban merupakan warga Desa Bulakpelem, Kecamatan Sragi, Kabupaten Pekalongan, Jateng. Ia bekerja di sebuah rumah makan Padang di Pekalongan.

Baca juga: Teka-teki Mayat Berseragam Pramuka di Pemalang, Korban adalah Pegawai Rumah Makan Padang

Sumber: Kompas.com (Penulis: Dedi Muhsoni | Editor: Dita Angga Rusiana)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 6 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 6 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Regional
Proyek Irigasi Rp 97,8 Miliar di Lampung Diduga Dikorupsi, Negara Rugi Rp 14,3 Miliar

Proyek Irigasi Rp 97,8 Miliar di Lampung Diduga Dikorupsi, Negara Rugi Rp 14,3 Miliar

Regional
Rumah Kepala OJK Lampung Terbakar, Satpam Luka Bakar 40 Persen

Rumah Kepala OJK Lampung Terbakar, Satpam Luka Bakar 40 Persen

Regional
3.000 Bakal Calon Kepala Daerah Daftar ke PKB, Baru 38 Orang Dapat Rekomendasi Cak Imin

3.000 Bakal Calon Kepala Daerah Daftar ke PKB, Baru 38 Orang Dapat Rekomendasi Cak Imin

Regional
Aliran Listrik Aceh dan Sumbagsel Akan Kembali Padam Malam Nanti

Aliran Listrik Aceh dan Sumbagsel Akan Kembali Padam Malam Nanti

Regional
Pemkab Natuna Alokasikan Dana Rp 455 Juta untuk Program RTLH

Pemkab Natuna Alokasikan Dana Rp 455 Juta untuk Program RTLH

Regional
Korupsi Dana Perbaikan Jalan Rp 786,2 Juta, Kades di Magelang Dinonaktifkan

Korupsi Dana Perbaikan Jalan Rp 786,2 Juta, Kades di Magelang Dinonaktifkan

Regional
Nasdem Usung Istri Mantan Bupati di Pilkada Kebumen

Nasdem Usung Istri Mantan Bupati di Pilkada Kebumen

Regional
Bupati Halmahera Utara dan Mahasiswa Saling Lapor ke Polisi Buntut Pembubaran Demonstrasi dengan Parang

Bupati Halmahera Utara dan Mahasiswa Saling Lapor ke Polisi Buntut Pembubaran Demonstrasi dengan Parang

Regional
3 Penyelundup Pengungsi Rohingya ke Aceh Divonis 8 dan 6 Tahun Penjara

3 Penyelundup Pengungsi Rohingya ke Aceh Divonis 8 dan 6 Tahun Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 6 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 6 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Pria di Probolinggo Bacok Tetangganya hingga Tewas, Diduga Kesal Dituduh Mencuri Pisang

Pria di Probolinggo Bacok Tetangganya hingga Tewas, Diduga Kesal Dituduh Mencuri Pisang

Regional
Kenalan dari Medsos, Gadis di Banjarmasin Dibawa Kabur dan Dicabuli

Kenalan dari Medsos, Gadis di Banjarmasin Dibawa Kabur dan Dicabuli

Regional
Modus Baru Penipu, Mengaku Perwira Polisi dan Kirim Surat Panggilan lewat WhatsApp

Modus Baru Penipu, Mengaku Perwira Polisi dan Kirim Surat Panggilan lewat WhatsApp

Regional
Kontak Tembak TNI dan OPM Pimpinan Kalenak Murib di Puncak

Kontak Tembak TNI dan OPM Pimpinan Kalenak Murib di Puncak

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com